CAIRKAN PIP Kemendikbud Maret 2022, Jangan Kaget Siswa SD, SMP, dan SMA Dapat Bantuan Hingga Rp1 Juta

- 24 Maret 2022, 13:19 WIB
CAIRKAN PIP Kemendikbud Maret 2022, Jangan Kaget Siswa SD, SMP, dan SMA Dapat Bantuan Hingga Rp1 Juta
CAIRKAN PIP Kemendikbud Maret 2022, Jangan Kaget Siswa SD, SMP, dan SMA Dapat Bantuan Hingga Rp1 Juta /pip.kemdikbud.go.id

JURNAL MEDAN - Pencairan PIP Kemendikbud Maret 2022 masih dapat dicairkan bagi siswa SD, SMP, dan SMA untuk dapat bantuan hingga Rp1 juta cukup login pip.kemdikbud.go.id.

Bagi siswa SD, SMP, dan SMA untuk melakukan pengecekan secara berkala di pip.kemdikbud.go.id untuk cairkan dana PIP Kemendikbud 2022 hingga Rp1 juta.

Perlu diketahui, penyaluran dana PIP Kemendikbud 2022 bervariasi disesuaikan pada jenjang pendidikan siswa baik tingkat SD, SMP, dan SMA yang saat ini sudah mencapai 7,7 juta penerima.

Baca Juga: Link Live Streaming Barito Putera vs Persita Tangerang di BRI Liga 1 2021. Laskar Antasari Wajib Menang

PIP Kemendikbud 2022 hadir untuk membantu siswa jenjang SD, SMP, dan SMA yang berasal dari keluarga kurang mampu dengan bantuan berupa uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar dari pemerintah.

Oleh karena itu, pemerintah menyediakan dana sebesar Rp4 triliun dengan pembagian kepada siswa SD, SMP, dan SMA dengan besaran dana sebagai berikut:

- Siswa SD/SDLB/Paket A mendapatkan bantuan Rp450.000

- Siswa SMP/SMPLB/Paket B mendapatkan bantuan Rp750.000

Baca Juga: Pesta Ulang Tahun Nayaka Ricuh Karena Paket Bom dari Anita: Sinopsis Terpaksa Menikahi Tuan Muda Hari Ini

- SMA/SMK mendapatkan bantuan Rp1.000.000

Untuk proses pencairan sendiri bisa dilakukan dengan dua cara, kolektif melalui pihak sekolah atau secara mandiri melalui bank yang ditunjuk oleh pemerintah yakni:

1. Pemegang KIP dengan jenjang SD/SMP/SMK/Paket A/Paket B/Kursus dapat cair dana PIP lewat Bank Rakyat Indonesia (BRI).

2. Pemegang KIP dengan jenjang SMA/Paket C dapat cair dana PIP lewat Bank Nasional Indonesia (BNI).

Berikut juga untuk melakukan cek data penerima PIP Kemendikbud 2022 dapat dilakukan dengan login pip.kemdikbud.go.id

Baca Juga: Sinopsis Terpaksa Menikahi Tuan Muda TMTM Episode 227: Niko Terang-terangan Mencintai Ana, Kinanti Beri Restu

1. Kunjungi pip.kemdikbud.go.id untuk login secara mandiri, bisa melalui browser ponsel atau komputer.

2. Isi data pribadi yang diminta, di antaranya Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), tanggal lahir, dan nama ibu kandung

3. Mulai lakukan pencarian data dengan klik 'Cari'

4. Jika terdaftar, situs akan menampilkan nama anak, nama sekolah, tempat tinggal, dan bank penyalur.

Baca Juga: IKUT FFML TVYC dan 15 Kode Redeem FF Lain Baru Rilis 1 Menit Lalu 24 Maret 2022 dari Garena

Demikianlah informasi terkait pencairan PIP Kemendikbud Maret 2022 bagi siswa SD, SMP, dan SMA untuk dapat bantuan Rp1 juta cukup login pip.kemdikbud.go.id.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah