Pengakuan Operator Ekskavator Temukan Bansos Presiden Dikubur di Depok: Ada Tanda Putih Semacam Keramik

- 31 Juli 2022, 18:04 WIB
Operator Exavator Tarmo Suryana yang Pertama Kali Menemukan Bansos yang Dikubur di Kota Depok, Jawa Barat.
Operator Exavator Tarmo Suryana yang Pertama Kali Menemukan Bansos yang Dikubur di Kota Depok, Jawa Barat. /Instagram/kabarnegri

JURNAL MEDAN - Baru-baru ini heboh informasi mengenai adanya dugaan sembako bansos Presiden ditemukan dikubur dilahan kosong di wilayah Kota Depok, Jawa Barat.

Sembako bansos Presiden itu ditemukan terkubur di dalam tanah di Jalan Tugu, Kelurahan Tirta Jaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok.

Tarmo Suryana yang merupakan Operator Ekskavator yang melakukan penggalian mengungkap detik-detik awal penemuan.

Baca Juga: Gula Darah Naik? Ini Resep Herbal dr Zaidul Akbar Untuk Mencegah Diabetes dan Kencing Manis, Lengkap Pantangan

Awalnya kata Tarmo Suryana dirinya menemukan adanya tanda putih menyerupai keramik.

"Ditempat lain kan nihil pertama kali keliatan kami temukan ada tanda-tanda putih semacam keramik gitu," kata Tarmo Suryana seperti dikutip JurnalMedan.Pikiran-Rakyat.com dari Instagram @kabarnegri, Minggu 31 Juli 2022.

Lebih lanjut Tarmo Suryana mengatakan ketika melihat ada tanda putih dirinya terus melakukan pengerukan.

Baca Juga: Relawan Anies Bagian Timur Deklarasi Dukungan Terhadap Anies Baswedan Sebagai Presiden RI

Benar saja tanda putih tersebut merupakan beras yang hampir menjadi tepung.

"Pas kami keruk ternyata itu memang beras yang sudah hampir menjadi tepung," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x