Panaskan Mesin Politik, Megawati Wanti-wanti Kader PDIP, Jangan Sampai Kena Diabetes dan Darah Tinggi

- 24 Agustus 2022, 21:56 WIB
Ketua umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Sumber Foto: Instagram.com/megawatisoekarnoputri.id
Ketua umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Sumber Foto: Instagram.com/megawatisoekarnoputri.id /

JURNAL MEDAN - Ketua umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri meminta kadernya untuk bekerja keras saat turun ke lapangan.

Karena dengan bekerja keras PDIP bisa sukses namun kerja dengan menguras tenaga dan pikiran tentu saja bisa berpengaruh terhadap kesehatan.

Megawati kemudian mewanti-wanti kader PDIP untuk hidup sehat dan tidak sakit seperti menderita diabetes dan darah tinggi.

Baca Juga: Yanma Polri Dimana, Apa Tugasnya? Berikut Ini Penjelasan Lengkapnya

Data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) dari Kementerian Kesehatan menyebutkan diabetes dan darah tinggi adalah diantara penyakit yang paling banyak diderita masyarakat Indonesia.

"Harus turun ke bawah," kata Megawati di acara Peresmian 19 Kantor DPC Partai dan 2 Monumen Bung Karno via Zoom, Rabu, 24 Agustus 2022.

"Jadi siapa yang nggak mau, tidak berani turun ke bawah, sebaiknya dari sekarang meminta, menulis mengundurkan diri," tegasnya.

Yang paling ditakutkan Megawati sebenarnya adalah kader PDIP tidak bisa turun ke bawah gara-gara terkendala karena sakit. Sehingga hidup sehat adalah wajib.

Baca Juga: Amunisi Baru PSDS Deliserdang Seorang Polisi, Kenalkan Eks Penyerang Bhayangkara FC I Made Wirahadi

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x