Lagak Remaja Tanggung Jadi Preman Jalanan, Mau Tawuran Malah Dibekap Patroli Perintis Presisi

- 20 Oktober 2022, 10:22 WIB
Tim Patroli Perintis Presisi Polres Jakbar amankan pelajar yang ingin tawuran. (Foto: PMJ News).
Tim Patroli Perintis Presisi Polres Jakbar amankan pelajar yang ingin tawuran. (Foto: PMJ News). /

JURNAL MEDAN - Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat berhasil mengamankan beberapa pelajar yang ingin tawuran di Jl Dr Muwardi Raya, Grogol Petamburan, Jakarta Barat pada Selasa sore 18 Oktober 2022.

Sejumlah remaja tanggung ini awalnya berlagak jadi preman jalanan dengan tawuran dan mengganggu ketertiban umum namun langkah sigap polisi akhirnya menghentikan itu semua.

"Alhamdulilah berkat kesigapan anggota di lapangan, kami berhasil melakukan pencegahan terhadap para pelajar yang diduga hendak akan melakukan tawuran," kata Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Barat Kompol Arief Budiharso kepada wartawan, Rabu, 19 Oktober 2022.

Baca Juga: Kisah Kelam Katak Bhizer, Dulu Melukai Orang Tanpa Mikir, Pernah Jilat Darah: Sekarang Menyesal dan Tobat

Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat di bawah pimpinan katim 1 Ipda Bahrudin berhasil mengamankan sebanyak empat pelajar.

Para pelajar tersebut juga membawa senjata tajam yang akan digunakan untuk melukai lawannya.

"Selain itu kami juga mengamankan 2 buah senjata tajam jenis celurit yang diduga akan dipergunakan saat tawuran nanti," ujarnya.

Untuk para pelajar yang diamankan beserta barang bukti dibawa ke Polsek Tanjung Duren. Mereka akan menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga: Wuih, Katak Bhizer dan Master Limbad Adu Khodam 'Tawuran' di Acara Podcast, Mic Sampai Mengalami Gangguan

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x