Waspada! Ini Modus Penculikan Anak di Bekasi, Orangtua Ajarkan Anaknya Agar Hati-hati

- 25 Januari 2023, 10:51 WIB
Viral! Konten Video TikTok Prank Penculikan Anak, Ramai Dibahas di Twitter
Viral! Konten Video TikTok Prank Penculikan Anak, Ramai Dibahas di Twitter /TikTok

JURNAL MEDAN - Penculikan anak mulai marak terjadi di Indonesia. Dalam beberapa hari terakhir, pelaku penculikan mulai menyasar salah satu SD swasta di Tambun Utara, Bekasi.

Hal ini terungkap di grup Whatsapp SDIT Ajimutu Global Insani. Dua murid sekolah swasta tersebut nyaris saja menjadi korban penculikan.

Modusnya, pelaku coba mendekati murid yang baru pulang sekolah. Mereka mengaku sebagai kenalan orang tua dan menjemput sang murid.

Baca Juga: Horoskop Ramalan Zodiak Scorpio 25 Januari 2023: Saatnya untuk Membahagiakan Diri Sendiri

"Assalamualaikum.. Miss dan mama2 semuanya izin cerita sedikit agar kita semua lebih warpada lagi," demikian keterangan di grup WhatsApp orangtua murid.

"Semalem Nisa cerita beberapa hari lalu pas jam pulang sekolah Nisa nunggu saya jemput di kursi panjang dekat gerbang lalu ada bapak2 yang nyamperin bilang kalo mamanya gak bisa jemput minta Nisa naik ke motor dia, Nisa jawab orang aku mah nggak manggil mama."

"Terus apa kata si bapaknya dan Nisa langsung lari ke halte sekolah lalu si bapak itu pergi."

"Dgn ciri2 memakai masker hitam, baju hitam panjang dan celana jeans hitam," demikian cerita salah satu ibu.

Baca Juga: Horoskop Zodiak Gemini 25 Januari 2023: Ada Peluang Bagus untuk Peningkatan dalam Tabungan Anda

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x