23 Ucapan HUT Jakarta ke 495 Penuh Doa dan Harapan, Cocok Dibagikan ke Medsos untuk Meriahkan Jakarta Hajatan

- 21 Juni 2022, 23:29 WIB
Berikut ini 23 Ucapan HUT DKI Jakarta ke 495 Penuh Doa dan Harapan
Berikut ini 23 Ucapan HUT DKI Jakarta ke 495 Penuh Doa dan Harapan /instagram.com/@disbuddki

JURNAL MEDAN - Di dalam artikel ini tersedia 23 ucapan HUT DKI Jakarta ke 495 dengan narasi penuh doa dan harapan.

Kalian bisa membagikan ucapan HUT DKI Jakarta ke 495 ini ke media sosial seperti Facebook, Twitter, WhatsApp, TikTok, Instagram dan yang lainnya.

Sebagaimana diketahui, tepat pada pukul 00:00 malam ini atau 22 Juni 2022 Jakarta akan merayakan HUT ke 495.

Adapun tema HUT Jakarta ke 495 tahun ini adalah 'Jakarta Hajatan'.

Baca Juga: Daftar Lengkap Pemain PSDS Deli Serdang di Liga 2 2022-2023. Traktor Kuning Andal Putra Sumut Untuk Bersaing

Bagi kalian yang belum memiliki ucapan untuk HUT DKI Jakarta ke 495 jangan khawatir. Kalian bisa memilih salah satu ucapan yang tersedia dalam artikel ini.

Dilansir dari berbagai sumber, inilah dia 23 ucapan HUT DKI Jakarta ke 495 tersebut:

- Selamat HUT DKI Jakarta yang ke-495. Semoga Kota Jakarta semakin maju, bebas macet, dan warganya hidup sejahtera.

- Dirgahayu ke-495 untuk Kota Jakarta tercinta. Tiada tempat yang lebih indah selain Jakarta yang telah menjadi saksi sepanjang hidupku. Semoga makin jaya.

Baca Juga: Lafaz Doa Menyembelih Hewan Qurban Lengkap dengan Cara Menyembelih Qurban Sesuai Syariat Islam

- Selamat Ulang Tahun Kota Jakartaku yang Tercinta.
Teruslah Tumbuh tuk Bisa Mendunia.
Teruslah Maju tuk Bisa Menjadi “Ibu Dunia”.
Demi Kemajuan Indonesia Raya.

- Selamat ulang tahun Kota Jakarta yang ke-495. Semakin maju, terdepan, aman, dan bahagia warganya.

- Selamat hari jadi Kota Jakarta yang ke-495. Semoga warga Jakarta makin kompak menjaga keindahan dan kenyaman kota penuh sejarah ini.

- Kota Jakarta menjadi harapan banyak kehidupan. Tempat pilihan mencapai setiap mimpi. Semoga kota Jakarta makin jaya dan indah. Dirgahayu kota Jakartaku ke-495.

Baca Juga: Saat Hari Raya Idul Adha, Lebih Baik Berqurban dengan Kambing atau Lembu? Ini Kata Ustaz Abdul Somad (UAS)

- Selamat Ulang Tahun, Jakarta! Tetaplah jaya dan selalu menjadi yang tercinta.

- Selamat Ulang Tahun kota kelahiranku Jakarta Tercinta. Semoga makin tumbuh menjadi kota yang bersih, indah, dan maju selalu.

- Happy birthday kota Jakarta ke-495. Semoga banyak yang sadar bahwa Jakarta adalah harapan kita semua, sehingga mau menjaganya dengan lebih baik.

- Dirgahayu ke-495 Tahun untuk DKI Jakarta. Mari kita jaga dan bangun kota Jakarta agar makin indah.

- Selamat Ulang Tahun, Jakarta! Tetaplah jaya selalu dan menjadi cinta pertama bagi para pemimpi kebahagiaan.

Baca Juga: Waketum PKB Gus Jazil Bertemu Anies Baswedan di Halalbihalal NU Jakarta, Minta NU DKI Lakukan Satu Hal Ini

- Selamat ulang tahun ke-495 Jakarta! Harapanku hanya satu, Jakarta akan selalu jadi kota yang nyaman untuk tinggal dan memupuk harapan.

- Kota Jakarta akan tampak lebih indah jika warga dan pendatangnya bisa hidup disiplin dan tertib. Selamat Ulang Tahun Kota Jakartaku.

- Selamat Ulang Tahun Kota Tercinta, Jakarta yang ke-495. Semoga semua warganya hidup sentosa dan tingkat kriminal menurun.

- Usiamu sudah cukup tua mengalahkan masa penjajahan di Indonesia. Semoga Semakin Jaya dan Abadi menjadi kota yang indah.

- Duhai Jakartaku, Selamat Ulang Tahun ke-495. Semoga tidak ada lagi istilah ibukota lebih kejam daripada ibu tiri. I love Jakarta.

Baca Juga: Cara Memotong Qurban Sesuai Syariat Islam, Pimpinan Ponpes PKH Bogor: Potong Ketika Hewan Keluarkan Nafas

- Orang bilang ibukota lebih kejam daripda ibu tiri. Tapi bagiku, Kota Jakarta adalah kota terbaik sejak aku dilahirkan di sini. Dirgahayu kotaku tercinta Jakarta ke-495.

- Selamat hari jadi untuk Kota Jakarta yang ke-495. Semoga masalah macet dan banjir bisa segera terselesaikan dengan baik. Majulah negaraku, majulah Ibukota negara ku!

- Jakarta kota penuh kenangan. Kota tempatku merakit setiap harapan. Selamat Ulang Tahun Kota Jakartaku yang ke-495.

- Selamat Ulang Tahun Kota Jakarta. Semoga Senantiasa menjadi tempat terndah di hati setiap yang singgah.

- Selamat ulang tahun Kota Jakarta yang ke-495. Semoga Jakarta selalu menjadi kota yang indah dan jaya selalu.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Futsal Profesional 2021 Pekan Ini: Ada Pendekar United vs IPC Pelindo Jakarta

- Selamat Ulang Tahun Jakarta. Mari Kita Jaga Keindahannya dengan Tidak Membuang Sampah Sembarangan.

- Damai tercipta dari bumi Jakarta. Teladan bangsa diawali dari Ibu Kotanya. Ibarat Air mengalir, dari tempat tinggi. Itulah harapan dan rindu teladan bagi kami anak bangsa.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah