Jadi Nomor Satu Dunia Itu Berat, The Minions Tumbang di Olimpiade Tokyo 2020

29 Juli 2021, 12:32 WIB
Jadi Nomor Satu Dunia Itu Berat, The Minions Tumbang di Olimpiade Tokyo 2020 /Kamsari/Dok. NOC Indonesia

JURNAL MEDAN - Kekalahan ganda putra badminton Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon (The Minions) meninggalkan kesedihan bagi Netizen Indonesia.

Pasangan nomor satu dunia tersebut tampil buruk dan langsung kalah dua set 21-14, 21-17 menghadapi jagoan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang berhak melaju ke semifinal Olimpiade Tokyo 2020.

Olimpiade Tokyo seolah menjadi tekanan bagi tim-tim/orang yang dilabeli sebagai nomor satu dunia.

Baca Juga: Langkah Ganda Putra Indonesia Kevin Sanjaya-Marcus Gideon di Olimpiade Tokyo 2020 Dihentikan Wakil Malaysia

Peraih Emas Olimpiade Sydney 2000 Chandra Wijaya melihat status nomor satu dunia menjadi tekanan bagi The Minions. 21 tahun lalu Chandra Wijaya berpasangan dengan Tony Gunawan meraih Emas ganda putra.

"Target meraih medali emas mungkin membuat Kevin/Marcus (Minions) tak main lepas di lapangan," ujar Chandra Wijaya.

Sebelumnya, jagoan tunggal putra tuan rumah peringkat satu dunia Kento Momota juga tersingkir di penyisihan grup.

"Setelah kemarin Kento Momota unggulan 1 dari Jepang tersingkir dari Olimpiade, kini MINIONS unggulan 1 dari INDONESIA juga harus tersingkir di babak QF Olimpiade Tokyo 2020," kata akun @BethanIbrahim.

"Tetap semangat MINIONS permainan kalian sudah bagus hanya belum rezekinya,Thanks sudah berjuang," tulisnya lagi.

Baca Juga: Profil Flandy Limpele, Pelatih Bulutangkis Asal Indonesia yang Sukses Bawa Ganda Malaysia Kalahkan Minions

Harapan publik memang sangat tinggi terhadap The Minions dengan peringkat satu dunianya. Namun The Minions sendiri memang tidak menjanjikan apapun selain kerja keras bagi Tim Indonesia.

"Gini. Wajar kecewa sm Minions. Tp ga ada yg suruh kalian taro harapan tinggi ke Minions. Pun mrk ga pernah janjikan apapun. Kalo kecewa, itu krn harapan kalian sendiri. Jadiii jgn sampe atlet-nya yang dibully ya. Atur harapan kalian. Jika berani berharap, berani juga buat kecewa," tulis akun @aprilia_citra. ***

Editor: Arif Rahman

Tags

Terkini

Terpopuler