Jabar Raja PON XX Papua 2021, Bukan Jago Kandang, Sah Juara Lahir Batin

- 15 Oktober 2021, 19:22 WIB
Jabar Raja PON XX Papua 2021, Bukan Jago Kandang, Sah Juara Lahir Batin
Jabar Raja PON XX Papua 2021, Bukan Jago Kandang, Sah Juara Lahir Batin /Istimewa

"ALHAMDULILLAH, Atas izin dan ridho Allah SWT, Hari ini, secara resmi Jawa Barat menjadi juara umum PON 20 di Papua," tulis Ridwan Kamil.

Jabar, kata RK, telah memiliki sistem pembinaan olahraga mulai dari usia dini seperti digelarnya Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda).

Tingkatan kejuaraan tersebut dimulai dari tingkat kabupaten/kota sampai provinsi. Sehingga Jabar punya ajang mencari bakat-bakat terbaik di bidang olahraga sejak usia dini.

"Jadi kita mulai dari Popda atau Pekan Olahraga Pelajar Daerah. Di level-level anak masih SD, SMP," jelas RK.

Baca Juga: Episode Terakhir Kurulus Osman di NET TV Hari Ini: Adzan Berkumandang, Bendera Kayi Berkibar di Kuluchaisar

"Itu kita sudah tetapkan yang terbaik jadi PON versi anak-anak remaja," ujar RK saat Live Instagram bersama media, Senin, 11 Oktober 2021.

Setelah bibit-bibit tersebut ditemukan, anak-anak berbakat tadi dimasukkan ke dalam Pusat Pendidikan dan Latihan Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP).

"Setelah disaring dari pekan pelajar itu, kita punya PPLP. Jadi anak-anaknya ditarik ke sekolah khusus yang memprioritaskan kesehariannya dalam olahraga," ucap Ridwan Kamil.

"Sambil dia disetarakan pendidikan formalnya," kata pria yang pernah menjabat juga sebagai Wali Kota Bandung.

Baca Juga: Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta Hari Ini 15 Oktober 2021: Irvan Akan Mencari Suami Pertama Andin

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x