Kelakar Warganet, Ditinggal ke Belakang Dua Menit, Pas Balik Rodrygo Kirim Real Madrid ke Final Liga Champions

- 5 Mei 2022, 07:01 WIB
Warganet: Ditinggal ke Belakang Dua Menit, Pas Balik Rodrygo Kirim Real Madrid ke Final Liga Champions 2022
Warganet: Ditinggal ke Belakang Dua Menit, Pas Balik Rodrygo Kirim Real Madrid ke Final Liga Champions 2022 /Screenshot

JURNAL MEDAN - Pemain Real Madrid Rodrygo trending di media sosial dan warganet usai dua golnya mengirim El Real ke final Liga Champions 2022.

Nama Rodrygo pun trending di media sosial dengan berbagai tanggapan dari warganet tentang final Liga Champions 2022, Real Madrid vs Liverpool.

Salah satu yang populer adalah keajaiban 'dua menit' yang dilakukan Rodrygo. Ia mencetak brace ke gawang Manchester City di semifinal.

Baca Juga: Bukan Benzema, Bukan Modric, Ini Pahlawan yang Mengirim Real Madrid ke Final Liga Champions 2022

"89 menit ManCity diberikan kesenangan semu, 1 menit terakhir dihancurkan oleh Rodrygo serta 1 menit pertama Extra Time ditenggelamkan oleh Benzema," tulis akun @pipetetesss.

Rodrygo disebut-sebut tertolong oleh nama besar dan sejarah Real Madrid. Ia hanyalah pemuda 19 tahun asal Brazil.

Sementara City sebenarnya 'anak bawang' yang belum pernah juara Liga Champions.

Sebaliknya Real Madrid adalah raja Eropa dengan koleksi 13 Liga Champions.

Baca Juga: Rodrygo Dewa Penyelamat Real Madrid, Hancurkan Mimpi Manchester City ke Final Liga Champions 2022

"This is champions league, City hanyalah anak bawang di kompetisi ini, sedangkan Real Madrid adalah Raja Eropa," tulis akun tersebut.

Rodrygo ibarat kartu AS bagi Real Madrid. Ia jadi dewa penyelamat saat striker Karim Benzema 'dikunci' Manchester City.

Tiba-tiba pemain berusia 19 tahun itu mencetak brace menit 89 dan menit 91, sukses mengirim Real Madrid ke final Liga Champions 2022.

Setelah itu baru Benzema bisa beraksi dengan menyumbangkan gol ketiga Real Madrid melalui penalti di babak tambahan waktu.

Baca Juga: SAH, Final Liga Champions 2022 Liverpool vs Real Madrid, Dua Raksasa Bakal Jumpa di Paris

Rodrygo juga menjadi pemain pertama dalam sejarah Liga Champions yang berhasil mencetak dua gol diatas menit 90 pada babak knock-out.

"Vaaaaaaaamos!" tulis Rodrygo di akun Twitternya usai laga kontra City. ***

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah