Malam Ini Final Piala Presiden 2022, Arema FC Mengusung Misi HATTRICK Juara, Parkir Bus Jadi Solusi?

- 17 Juli 2022, 11:57 WIB
Final Piala Presiden 2022 leg kedua Borneo FC vs Arema FC
Final Piala Presiden 2022 leg kedua Borneo FC vs Arema FC /Tangkapan layar vidio.com

JURNAL MEDAN - Final Piala Presiden 2022 leg kedua Arema FC vs Borneo FC malam ini di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu, 17 Juli 2022.

Arema FC sebelumnya pernah juara Piala Presiden edisi 2017 dan 2019 hingga Final Piala Presiden 2022 pasukan Singo Edan mengincar hattrick.

Namun meraih kemenangan atau menahan imbang Borneo FC di markasnya tentu tidak akan mudah. Apalagi ini adalah partai final.

Baca Juga: Dituduh Parkir Bus, Bos Arema FC Membantah, Singo Edan Punya Skenario di Final Piala Presiden 2022

Pelatih Arema FC Eduardo Almeida sempat dituding bakal melakukan parkir bus alias bertahan total. Apalagi mereka sudah unggul agregat 1-0.

Namun juru taktik asal Portugal membantah dirinya akan menggunakan parkir bus. Ia melihat persoalan secara rasional.

Menurut Almeida, parkir bus diperlukan jika anak asuhnya menghadapi kondisi tertentu sehingga ia punya skenario lain.

"Saya akan mencoba untuk menang, jika saya harus ‘memarkir pesawat’, saya akan ‘parkir pesawat’ (bertahan total),” kata Eduardo Almeida.

Baca Juga: Gara-gara Urusan Sepele, Laga Uji Coba PSMS Medan vs Gumarang FC Batal, Padahal Pemain Sudah Pemanasan

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x