Daftar 21 Pemain Semen Padang Lawan PSMS Medan di Stadion Teladan, Silvio Escobar dan Rosad Setiawan On Fire!

- 25 September 2022, 21:21 WIB
Kapten PSMS Medan Joko Susilo (kiri) dan asisten pelatih Legimin Raharjo (kanan) saat konferensi pers jelang laga kontra Semen Padang, Minggu, 25 September 2022
Kapten PSMS Medan Joko Susilo (kiri) dan asisten pelatih Legimin Raharjo (kanan) saat konferensi pers jelang laga kontra Semen Padang, Minggu, 25 September 2022 /Official PSMS Medan

Delfi Adri mengatakan, timnya realistis melihat pertandingan melawan Ayam Kinantan.

Terpenting mereka tidak kehilangan poin meskipun Kabau Sirah tetap memasang target maksimal untuk memenangkan pertandingan.

"Mudah-mudahan besok kita bisa mencuri poin di sini, syukur Alhamdulillah jika diberi kemenangan," kata Delfi Adri saat konpers di Medan, Minggu, 25 September 2025.

Delfi menyatakan sudah mempersiapkan taktik khusus menghadapi agresivitas permainan PSMS yang mampu tampil stabil.

Baca Juga: PSMS Panaskan Skuad Jelang Laga Kontra Semen Padang, Pelatih Putu Gede Tak Terlihat Saat Latihan

Tentu saja Delfi menolak untuk menjelaskan taktik seperti apa akan dimainkan, tetapi ini menjadi warning bagi PSMS Medan.

"Tentu ada taktik besok yang akan kita jalankan, mudah-mudahan taktik itu membawa hasil yang bagus," kata Delfi.
 
Pemain Semen Padang Andika Kurniawan mengakui Stadion Teladan angker bagi tim lawan.

Andika mengatakan tidak takut atau terintimidasi dengan kebesaran Stadion Teladan, tetapi malah termotivasi untuk mencuri poin.

Baca Juga: Potret Latihan Rutin PSMS Medan, Recovery Jadi Menu Utama Tim Menghadapi Big Match Liga 2 vs Semen Padang

"Saya dan teman-teman bertekad untuk bisa mencuri poin di sini," kata pemain 27 tahun mantan Borneo FC tersebut.
 
Saat ini PSMS Medan masih kokoh di puncak klasemen sementara Liga 2 wilayah barat dengan raihan 13 poin dari lima laga.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x