Arya Sinulingga Ngamuk, Usir Nazaruddin Dek Gam di Laga Sada Sumut FC vs Persiraja: Kau kan Gak Boleh Nonton!

- 25 November 2023, 20:11 WIB
Arya Sinulingga usir Nazaruddin Dek Gam
Arya Sinulingga usir Nazaruddin Dek Gam /

Tetapi selanjutnya, sejumlah penonton yang berada di tribun VIP, persis di atas tribun VVIP gantian meneriaki Dek Gam dengan nada emosional, bahkan ada yang terlihat melontarkan kata-kata ejekan.

"Di Aceh sok keras kau, di sini diam aja kau kayak Ayam Sayur. Nggak akan kami lempari kau pakai botol minuman seperti yang kalian buat sama PSMS waktu main di sana," teriak seorang penonton.

Selanjutnya, di tengah situasi yang mulai agak gaduh dengan teriakan penonton, aparat kemanan selanjutnya menggiring Nazaruddin Dek Gam keluar stadion dengan memutar dari tribun VVIP menuju tribun VIP.

Untungnya, tidak ada seorang penonton pun yang melakukan lemparan, kendati Dek Gam mendapat sorakan massa, termasuk dari tribun barat saat akan meninggalkan lokasi.

Baca Juga: Jadwal Liga Futsal Profesional 2023 Pekan 2: Ada Kinantan FC vs Unggul FC dan Pendekar United vs Fafage Benua

"Kan gak ada kami lempar kau kan? Nggak kayak di tempat kau di Aceh, botol minuman masuk k stadion waktu pertandingan, kalian lempari pemain PSMS" teriak penonton lain.

Seperti diketahui, Nazaruddin Dek Gam dihukum denda Rp22,5 juta dan larangan berpartisipasi dalam lima pertandingan.

Namun, saat Persiraja Banda Aceh menghadapi PSMS Medan di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Sabtu (18/11/2023) malam lalu, anggota legislatif DPR RI tersebut telihat menonton pertandingan dari tribun VIP.

Bahkan, usai pertandingan yang berakhir dengan penonton melakukan pelemparan botol ke arah pemain dan ofisial PSMS, dari rekaman video amatir yang beredar di dunia maya, dia juga terlihat menghardik Pembina PSMS Medan, Letjen (Purn) Edy Rahmayadi.

Baca Juga: Chord Lagu Happy Asmara Apik Versi Gampang, Lirik dan Musik Video Trending di Youtube, Kunci Gitar Am

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x