Heboh Presiden Jokowi Penuh Kesadaran Keluar dari Istana Negara, Begini Fakta Sebenarnya!

22 Juli 2021, 17:20 WIB
Heboh Jokowi bernar-benar pasrah keluar dari Istana Negara, Begini fakta sebenarnya /YouTube/BERITA NEGARA TERKINI

JURNAL MEDAN - Video yang memberitakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah lengser dan penuh kesadaran keluar dari Istana Negara beredar pada hari ini, Kamis, 22 Juli 2021.

Kanal YouTube BERITA NEGARA TERKINI selaku pihak yang memberitakan video lengsernya Presiden Jokowi ini, nampak menampilkan beberapa foto hasil editan yang digabungkan menjadi satu untuk thumbnail kontennya.

Dalam thumnail foto video tentang lengsernya Presiden Jokowi itu, terlihat foto Mahfud MD yang sedang tersenyum dan sejumlah foto masyarakat yang sedang bersorak-sorai gembira.

Baca Juga: Racikan Air Lemon dan Soda Kue Bisa Bunuh Covid, Orang Israel Pun Sering Minum, Benarkah?

"DENGAN PENUH KESADARAN JOKOWI KELUAR DARI ISTANA. JOKOWI BENAR-BENAR PASRAH. INGIN DI LENGSERKAN SECARA TERHORMAT," kata tulisan pada thumbnail video milik kanal YouTube BERITA NEGARA TERKINI dikutip Jurnal Medan, Kamis, 22 Juli 2021.

Video berdurasi hampir 11 menit itu, menegaskan jika Presiden Jokowi telah berpamitan di hadapan seluruh rakyat Indonesia.

"BERITA TERKININ ~ DENGAN BERAT HATI JWK (JOKOWI) BERPAMITAN KE SELURUH RAKYAT ~ NEWS VIRAL JOKOWI DODO," tulis judul video berita tersebut.

Yang mengejutkannya, video yang diunggah sejak 7 jam lalu setelah berita ini dibuat sudah ditonton sebanyak 46.000 kali.

Baca Juga: Profil Anthony Ginting, Atlet Badminton Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

Fakta dari Penelusuran

Berdasarkan penelusuran dan pantauan tim redaksi Jurnal Medan, video tersebut hoaks atau menyebarkan berita tidak benar.

Pada kenyataannya, hingga hari ini Presiden Jokowi masih menjabat sebagai pemimpin negara Indonesia dan masih disibukan dengan urusan PPKM Darurat.

Dalam video itu, juga tak memperlihatkan statemen atau ucapan langsung dari Presiden Jokowi kalau dirinya benar-benar mengundurkan diri.

Di dalam video itu, hanya memunculkan potongan-potongan video kritik terhadap pemerintahan Presiden Jokowi.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba

Tags

Terkini

Terpopuler