Informasi Lengkap Kartu Prakerja Gelombang 18, Mulai dari Membuat Akun, Cara Mendaftar Hingga Verifikasi Data

- 17 Agustus 2021, 13:11 WIB
Warga memperlihatkan Aplikasi Kartu Prakerja
Warga memperlihatkan Aplikasi Kartu Prakerja /ANTARA/Asep Fathulrahman

JURNAL MEDAN - Akhirnya Kartu Prakerja Gelombang 18 resmi dibuka pada kemarin Senin, 16 Agustus 2021, pukul 19.00 WIB.

Di dalam artikel ini, kami akan menyajikan informasi lengkap tentang cara membuat akun, cara mendaftar hingga lama proses verifikasi data sebagai peserta seleksi penerima Kartu Prakerja Gelombang 18 di tahun 2021 ini.

Pada Kartu Prakerja Gelombang 18 ini, para peserta yang lolos sebagai penerima akan berkesempatan mendapat bantuan senilai Rp3,55 juta per orang.

Baca Juga: 3 Langkah Mudah Mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 18: Dijamin Lulus, Selamat Mencoba!

Tak hanya itu, peserta yang lolos sebagai penerima Kartu Prakerja Gelombang 18 juga berkesempatan mendapatkan modal usaha hingga Rp10 juta.

Adapun rincian uang dari Rp3,55 juta itu adalah dana pelatihan sebesar Rp1 juta, insentif pelatihan Rp600.000 perbulan dan akan diberikan selama 4 bulan, hingga insentif survei sebanyak 3 kali survei sebesar Rp50.000.

Dikutip jurnalmedan dari Instagram resmi @prakerja.go.id, memberitahukan tentang syarat registrasi atau update data diri di dashboard Kartu Prakerja.

Baca Juga: Ini Tahapan Kartu Prakerja Gelombang 18, Lengkap Dengan Syarat dan Cara Daftar

Berikut ini cara membuat akun baru Kartu Prakerja Gelombang 18, bagi yang belum pernah memiliki akun:

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x