Tips Agar Sabar Dalam Mendidik Anak, Ustaz Khalid Basalamah: ORANG TUA Jangan Lakukan ini Pada Anak

24 Februari 2022, 05:00 WIB
Tips Agar Sabar Dalam Mendidik Anak, Ustaz Khalid Basalamah: ORANG TUA Jangan Lakukan ini Pada Anak /YouTube/@Khalid Basalamh Official

 

JURNAL MEDAN - Dalam suatu sesi tanya jawab online, ustaz Khalid Basalamah memberikan penjelasan dari pertanyaan seorang jamaah yang ingin mendapatkan tips agar bisa sabar dalam mendidik anak.

Penjelasan lengkap ustaz Khalid Basalamah tentang tips agar bisa sabar dalam mendidik anak tersebut dikutip dari unggahan kanal Youtube Khalid Basalamah Official.

Sebelum masuk ke pokok permasalahan yang ditanyakan oleh jamaah, ustaz Khalid Basalamah terlebih dahulu menekankan pentingnya mengetahui keutamaan dari sabar.

Baca Juga: Perkumpulan Bek Kiri Ganas Asia Tenggara di J.League, Pratama Arhan Bisa Belajar dari Theerathon Bunmathan

Salah satu tujuannya adalah agar dalam bersabar ketika mendidik anak, orang tua juga sudah paham tentang pahala yang akan didapatkan jika berhasil menekan emosinya saat berurusan dengan anak-anaknya.

"Yang pertama yang anda baca dulu keutamaan sabar, semua ibadah yang anda mau lakukan saudara ku seiman, baca keutamaannya," ungkap ustaz Khalid Basalamah dikutip dari Youtube Khalid Basalamah Official.

Sama halnya dengan ibadah lainnya, ustaz Khalid Basalamah juga menganjurkan agar terlebih dahulu mempelajari keutamaan yang didapatkan ketika melaksanakan amalan-amalan lainnya.

Baca Juga: Rezeki Anda Sempit ? Simak Kisah Ulat dan Semut Ini Agar Kita Tetap Selalu Bersyukur

"Ingin rajin sedekah, baca keutamaan sedekah, ingin rajin salat malam, baca keutamaan salat malam, ingin rajin baca Quran, berzikir, termasuk juga menanamkan akhlak yang baik seperti jujur, amanah, tanggung jawab, sabar, anda baca keutamaannya," lanjutnya.

Terkait dengan sabar, ustaz Khalid Basalamah mencontohkan salah satu keutamaan sabar yang diabadikan Allah dalam Alquran surah Az Zumar ayat 10.

"Terlalu banyak keutamaan orang sabar dalam Islam, di antaranya firman Allah Subhanahu Wa Ta'ala

Baca Juga: Bila Imam Tidak Fasih Bacaan Salatnya, Apakah Harus Mengulang Salat? Ini Penjelasan Ustaz Adi Hidayat

 ... اِنَّمَا يُوَفَّى الصّٰبِرُوْنَ اَجْرَهُمْ بِغَيْرِ حِسَا بٍ

... innamaa yuwaffash-shoobiruuna ajrohum bighoiri hisaab

"... Dan Bumi Allah itu luas. Hanya orang-orang yang bersabarlah yang disempurnakan pahalanya tanpa batas." Jelas ustaz Khalid Basalamah.

Kemudian, ustaz Khalid Basalamah juga menjelaskan jika para sahabat Nabi Sallallahu Alaihi Wasallam juga memberikan perumpamaan yang sangat meninggikan nilai dari sebuah kesabaran.

"Dan di perumpamakan oleh beberapa orang sahabat kalau sabar itu ibarat kepala," kalau tidak ada kepala bagaimana orang bisa hidup, dan kita dalam kehidupan di muka bumi ini ada dua "sayap" yang bisa mengimbangi hidup kita," ucapnya.

Baca Juga: SALUT! Video Polisi Makan Bareng dengan Pelaku Kejahatan Viral, Warganet: Inilah Cara Memanusiakan Manusia

Selanjutnya ustaz Khalid Basalamah juga membacakan hadis tentang bagaimana Rasulullah memuji orang-orang yang sabar dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.

"Makanya kata Nabi Sallallahu Alaihi Wasallam

"عَجَبًا ِلأَمْرِ الْمُؤْمِنِ إنَّ أَمْرَهُ كُلَّهُ لَهُ خَيْرٌ وَلَيْسَ ذَلِكَ ِلأَحَدٍ إِلاَّ لِلْمُؤْمِنِ، إِنْ أَصَابَتْهُ سَرَّاءُ شَكَرَ فَكَانَ خَيْرًا لَهُ، وَإِنْ أَصَابَتْهُ ضَرَّاءُ صَبَرَ فَكَانَ خَيْراً لَهُ

“Sungguh menakjubkan urusan seorang mukmin, semua urusannya adalah baik baginya. Hal ini tidak didapatkan kecuali pada diri seorang mukmin. Apabila mendapatkan kesenangan, dia bersyukur, maka yang demikian itu merupakan kebaikan baginya. Sebaliknya apabila tertimpa kesusahan, dia pun bersabar, maka yang demikian itu merupakan kebaikan baginya.” (Hadits shohih. Diriwayatkan oleh Muslim, no. 2999 dari Abu Yahya Shuhaib bin Sinan radhiyallahu ‘anhu). Jelas ustaz Khalid Basalamah.

Baca Juga: Sinopsis Gopi, Kurang Ajar! Meera Sebut Gopi Sebagai Wanita Buta Huruf saat Disuruh Kokila Beres-beres

Menurut ustaz Khalid Basalamah, hanya dengan bersabar, maka akan merasa dimudahkan ketika sedang mendidik anak yang kadang memang susah ketika menerima nasehat dari orang tuanya.

"Dalam Islam dianjurkan sebagaimana anda bersyukur kalau nikmat sedang ada supaya bertambah nikmat itu, maka anda juga bersabar supaya bisa melaluinya," ungkapnya

Ustaz Khalid Basalamah menekankan bahwa dalam mendidik anak tidak boleh memaksakan keinginan karena alam anak-anak itu sangat jauh berbeda dengan alam orang tua.

"Kalau masalah mendidik anak memang harus ekstra sabar di situ, karena anak-anak ini mereka punya alam sendiri, dan sebagai orang tua mereka ini harus dipahami, anak-anak kita ini belum faham," tegasnya.

Baca Juga: Naskah Kultum Puasa Ramadhan, Tema: Adab-adab Yang Wajib di Dalam Menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan

Oleh karena itu ustaz Khalid menyarankan agar setiap orang tua harus mengerti bahwa anak-anak membutuhkan waktu untuk bisa memahami keinginan orang tuanya.

"Jadi jangan anda memaksakan anak-anak harus paham semua sebagaimana kita paham, tidak semudah itu," ungkapnya.

Ustaz Khalid juga meminta agar sebagai orang tua sabar dalam memberikan nasehat walaupun sudah berungkali diucapkan kepada anaknya tersebut.

"Jadi kita akan terus mengulangi dan mengulangi, dan anak-anak ini karena faktor umur mereka masih belum bisa juga kalaupun mereka sudah diberikan pemahaman mereka pun belum bisa langsung mencerna sebagaimana kita sebagaimana kita orang tua," jelasnya.

Baca Juga: Mendatangkan kemudharatan, Dosa Besar Menimbun Barang Dikala Masyarakat Membutuhkan! Ini Dalilnya

Terakhir ustaz Khalid Basalamah meminta agar setiap orang tua lebih semangat dan sabar dalam memberikan pengajaran yang baik dan bermanfaat bagi anak-anaknya, karena hasil dari kesabaran itu akan berbuah manis ketika anak sudah beranjak dewasa nantinya.

"Tapi pahami kalau mereka adalah aset amal jariyah anda, apapun yang anda ajarkan kepada mereka maka akan menjadi aset amal jariyah anda," tutup ustaz Khalid Basalamah.***

Editor: Sunardi Panjaitan

Tags

Terkini

Terpopuler