Naskah Khutbah Jumat Singkat, Tema: Keutamaan Bulan Sya’ban dan Amalan Sunnah di Dalamnya

- 4 Maret 2022, 09:44 WIB
Ilustrasi Khutbah Jumat Singkat, Tema: Keutamaan Bulan Sya’ban dan Amalan Sunnah di Dalamnya
Ilustrasi Khutbah Jumat Singkat, Tema: Keutamaan Bulan Sya’ban dan Amalan Sunnah di Dalamnya /Pexels/Chattrapal Singh

Adapun amal dalam sepekan dihadapkan kepada Allah pada hari Senin dan Kamis sebagaimana dalam hadits riwayat Abu Dawud dan Nasa’i.

Demikianlah penjelasan yang diberikan oleh Syaikh Alawi bin Abdul Qadir as-Saqqaf terhadap hadits ini secara ringkas.[i]

Rekomendasi Khutbah Akhir Bulan Rajab Pelajaran Isra' Mi'raj
Amalan Sunnah Di Bulan Sya’ban
Jamaah Shalat Jumat rahimakumullah,

Setelah kita mengetahui bahwa bulan Sya’ban adalah bulan yang di dalamnya amal shalih dinaikkan kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala, lantas amalan apa sajakah yang sebaiknya dilakukan untuk menghidupkan bulan Sya’ban, bulan yang banyak dilalaikan oleh manusia?

1. Membaca Al-Quran
Syaikh Husain bin Abdul Azis Alu Syaikh mengatakan bahwa para salaf menyebut bulan Sya’ban dengan nama شهر القُرَّاء “Syahrul Qurra’ atau bulannya para pembaca Al-Quran, karena banyaknya mereka mengulang-ulang bacaan al Quran, mereka fokus untuk memperbanyak membaca al-Quran dan hal itu sebagai persiapan untuk melaksanakan shalat malam di bulan Ramadhan.

2. Puasa Sunnah Nawafil
Syaikh Husain kemudian menambahkan bahwa kaum muslimin perlu untuk benar-benar memanfaatkan bulan Sya’ban ini dengan berbagai bentuk taqarrub kepada Allah dan seluruh bentuk nawafil dan ketaatan.

Amalan yang jelas-jelas dicontohkan oleh Nabi ﷺ adalah memperbanyak puasa sunnah. Aisyah radhiyallahu ‘anha berkata,

فَمَا رَأَيْتُ رَسُولَ اللَّهِ – صلى الله عليه وسلم – اسْتَكْمَلَ صِيَامَ شَهْرٍ إِلاَّ رَمَضَانَ ، وَمَا رَأَيْتُهُ أَكْثَرَ صِيَامًا مِنْهُ فِى شَعْبَانَ

”Aku tidak pernah melihat Rasulullah ﷺ berpuasa sebulan penuh secara sempurna kecuali pada bulan Ramadhan. Aku juga tidak pernah melihat beliau lebih banyak berpuasa daripada berpuasa di bulan Sya’ban.” [Hadits riwayat Al- Bukhari no. 1969 dan Muslim no. 1156]

3. Menjauhi berbagai dosa dan maksiat
Sedangkan anjuran yang diberikan oleh Markazul Fatwa di bawah bimbingan Syaikh Dr. Abdullah Al-Faqih dalam memanfaatkan momen bulan Sya’ban adalah agar setiap Muslim menghiasi dirinya dengan berbagai ketaatan agar mendapatkan ampunan Allah yang Maha Pengasih.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah