Teks Khutbah Jumat Singkat Padat, Menghidupkan Malam Bulan Ramadhan, Lengkap Khutbah I dan II

- 23 Maret 2023, 13:00 WIB
Teks Khutbah Jumat Singkat Padat, Menghidupkan Malam Bulan Ramadhan, Lengkap Khutbah I dan II
Teks Khutbah Jumat Singkat Padat, Menghidupkan Malam Bulan Ramadhan, Lengkap Khutbah I dan II /

اِجْعَلُوْا آخِرَ صَلَاتِكُمْ بِاللَّيْلِ وِتْراً

“Jadikanlah Witir sebagai akhir dari shalatmu di malam hari.” (Al-Bukhari No. 998; HR. Muslim No. 151, 751)

Hadits tersebut memiliki dua ihtimal (probabilitas) makna; pertama, bisa jadi yang dimaksud dalam hadits di atas adalah orang yang melaksanakan shalat di akhir malam dan belum melaksanakan Witir di awal malam. Kedua, kata perintah dalam teks hadits tersebut (ij’alu: jadikanlah) bisa jadi mengandung hukum nadab (sunnah), bukan hukum ijaab (wajib).

Sehingga, tidak ada tuntutan untuk menjadikan Witir sebagai akhir shalat di malam hari dengan dalil bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah melaksanakan shalat di akhir malam padahal telah melaksanakan shalat Witir.

Kemudian, seusai melaksanakan shalat Witir, hendaknya ia mengucapkan,

سُبْحَانَ الْمَلِكِ الْقُدُّوْسِ

“Maha suci Dzat Yang Maha Merajai lagi Maha Quddus.”

Dibaca sebanyak tiga kali yang dibaca dengan suara agak keras. (HR. Abu Daud No. 1430; HR. An-Nasa’i, 3/244) wallahu a’lam [Sodiq Fajar/dakwah.id]

اَللَّهُمَّ أَيْقِظْ قُلُوْبَنَا مِنْ رَقَدَاتِ الْآمَالِ، وَذَكِّرْنَا قُرْبَ الرَّحِيْلِ وَدُنُوَّ الْآجَالِ، وَثَبِّتْ قُلُوْبَنَا عَلَى الْإيْمَانِ، وَوَفِّقْنَا لِصَالِحِ الْأَعْمَالِ، وَاغْفِرْ لَنَا وَلِوَالِدَيْنَا وَلِجَمِيْعِ الْمُسْلِمِيْنَ

Ya Allah, bangunkan hati kami dari lelapnya angan-angan, ingatkan kami akan dekatnya hari kiamat dan kematian, teguhkan hati kami di atas iman, beri kami taufiq untuk senantiasa beramal shalih, ampuni dosa kami, dosa kedua orang tua kami, dan ampuni dosa seluruh kaum muslimin.

Halaman:

Editor: Ade Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x