Teks Singkat Khutbah Jumat Bulan Ramadhan: Ilmu Penting dari Ibadah Puasa, Sebagai Perisai Umat Islam

- 24 Maret 2023, 10:08 WIB
Teks Khutbah Jumat Singkat Padat, Menghidupkan Malam Bulan Ramadhan, Lengkap Khutbah I dan II
Teks Khutbah Jumat Singkat Padat, Menghidupkan Malam Bulan Ramadhan, Lengkap Khutbah I dan II /

Baca Juga: Teks Kultum Ceramah Ramadhan 2023 atau 1444 H Singkat, Hikmah dan Keutamaan Dzikir Mengingat Allah SWT

يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ كُتِبَ عَلَيْكُمُ ٱلصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى ٱلَّذِينَ مِن قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ

“Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.” [Quran Al-Baqarah: 183]

Ayat yang mulia ini adalah panggilan dari Allah Ar-Rahman kepada orang-orang yang beriman. Dalam ayat ini, Allah menjelaskan tentang keutamaan berpuasa dari berbagai sisi. Di antaranya:

Pertama: Allah wajibkan ibadah puasa ini kepada semua umat sebelum kita. Ini menunjukkan kemuliaan dan keagungan ibadah puasa ini. Banyaknya kebaikannya. Dan kecintaan Allah pada ibadah ini dan orang-orang yang mengerjakannya. Oleh karena itu, Dia wajibkan ibadah puasa ini kepada semua umat. Agar mereka semua mendapatkan pahala dan keberkahannya.

Kedua: Karena ibadah ini sangat efektif menumbuhkan ketakwaan, yang ketakwaan itu akan mendatangkan kecintaan Allah pada seorang hamba. Ketika Allah sudah cinta, seseorang akan hidup Bahagia di dunia dan di akhirat. Karena itulah, Allah wajibkan ibadah puasa ini. Dan takwa juga merupakan wasiat Allah kepada semua umat. Sebagaiman firman-Nya,

وَلِلَّهِ مَا فِى ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَمَا فِى ٱلْأَرْضِ وَلَقَدْ وَصَّيْنَا ٱلَّذِينَ أُوتُوا۟ ٱلْكِتَٰبَ مِن قَبْلِكُمْ وَإِيَّاكُمْ أَنِ ٱتَّقُوا۟ ٱللَّهَ وَإِن تَكْفُرُوا۟ فَإِنَّ لِلَّهِ مَا فِى ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَمَا فِى ٱلْأَرْضِ وَكَانَ ٱللَّهُ غَنِيًّا حَمِيدًا

“Dan kepunyaan Allah-lah apa yang di langit dan yang di bumi, dan sungguh Kami telah memerintahkan kepada orang-orang yang diberi kitab sebelum kamu dan (juga) kepada kamu; bertakwalah kepada Allah. Tetapi jika kamu kafir maka (ketahuilah), sesungguhnya apa yang di langit dan apa yang di bumi hanyalah kepunyaan Allah dan Allah Maha Kaya dan Maha Terpuji.” [Quran An-Nisa: 131].

Takwa menjadi sebab diterimanya amal. Allah Ta’ala berfirman,

إِنَّمَا يَتَقَبَّلُ ٱللَّهُ مِنَ ٱلْمُتَّقِينَ

Halaman:

Editor: Ade Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah