Viral Pengemudi Lamborghini Diamuk Massa di Medan, Geber Mobil Tengah Malam Ditengah Komplek

12 Mei 2021, 05:58 WIB
Viral Pengemudi Lamborghini Diamuk Massa di Medan /Instagram @fakta.medan/

 

JURNAL MEDAN - Seorang pengemudi Lamborghini diamuk massa di Kota Medan gara-gara menggeber mobil supercarnya tengah malam di tengah-tengah komplek.

Kejadian itu pun viral di media sosial setelah dibagian oleh seorang akun Instagram.

Dalam video tersebut terlihat seorang pengendara mobil supercar berwarna orange yang menggeberkan mesin mobilnya di area perumahan warga di komplek perumahan Taman Polonia, Kota Medan, Sumatera Utara.

Baca Juga: Comeback! Ini 7 Potret Sulis, Penyanyi Religi yang Kembali Eksis di Televisi, Makin Mempesona dan Trendi

Dari video yang diunggah oleh akun @fakta.medan tersebut juga terdengar suara raungan mesin mobil bermerek Lamborghini tersebut yang terdengar begitu memekakkan telinga. Bahkan, tak hanya menggeber, mobil tersebut sempat berganti tempat untuk menggeber mesin mobilnya.

Parahnya lagi, peristiwa tersebut terjadi ketika pukul 23.00 pada hari Minggu, 9 Mei 2021 lalu. Tak heran jika suara raungan tersebut begitu mengganggu warga sekitar.

Setelah beberapa saat, muncul seorang warga yang merasa sangat terganggu dengan suara bising dari knalpot mobil. Di video tersebut terlihat orang tersebut nampak berdiri di depan mobil dan berusaha untuk menyampaikan protesnya.

Baca Juga: Sah! Manchester City Juara Liga Primer Inggris 2021

Dalam aksinya tersebut, sang warga tersebut juga melakukan berbagai gestur tubuh. Salah satunya adalah dengan memperlihatkan jam tangannya ke arah pengendara mobil tersebut. Dari gestur tersebut sang warga setempat ingin memberitahu pengendara mobil bahwa waktu ketika itu telah sampai di tengah malam.

Protes keras tersebut disampaikan karena pengendara mobil sport telah dengan sengaja membuat keributan di tengah malam.

Alih-alih menghentikan geberan mesinnya, pengendara mobil Lamborghini tersebut justru dengan sengaja menggeber mobilnya agar suara mesinnya dapat mengeluarkan suara yang lebih keras.

Baca Juga: Niat Shalat Idul Fitri, Doa dan Tata Cara untuk Dilakukan di Rumah

Setelah tidak mempan mendapat protes dari satu orang warga, sejumlah penduduk komplek Taman Polonia 1 Kota Medan pun akhirnya murka. Bahkan, dengan rasa murka yang begitu meluap-luap, warga tersebut langsung berkelahi dengan pengendara. Beruntungnya, sekuriti mampu melerai pertikaian tersebut.

Dari berbagai sumber disebutkan bahwa kejadian tersebut tidak hanya terjadi selama satu kali saja. Hal tersebut sempat terjadi berkali-kali.***

Editor: Sunardi Panjaitan

Tags

Terkini

Terpopuler