Wakil Ketua MPR Bicara Tugas Kapolri Jenderal Listyo Sigit: Reformasi Internal, Investasi, Hingga Pandemi

- 28 Januari 2021, 19:34 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Presiden Jokowi saat pelantikan Kapolri di Istana Negara, Rabu, 27 Januari 2021 / Foto: Twitter @jokowi
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Presiden Jokowi saat pelantikan Kapolri di Istana Negara, Rabu, 27 Januari 2021 / Foto: Twitter @jokowi /

JURNAL MEDAN - Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid mengatakan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo setidaknya memiliki tiga pekerjaan rumah yang harus dituntaskan secepatnya.

Ketiga pekerjaan tersebut adalah konsolidasi dan reformasi internal Polri, membantu pemerintah menyelesaikan masalah pandemi Covid-19, dan menuntaskan kasus-kasus yang selama ini menjadi perhatian publik.

"Mudah-mudahan sukses menjalankan amanah yang diberikan," kata Jazilul Fawaid dalam siaran pers, Kamis, 28 Januari 2021.

Baca Juga: Laporkan Abu Janda ke Mabes Polri, Haris Pratama: Jika Saya Ditangkap karena Melawan Orang Rasis, Saya Ikhlas

Gus Jazil, sapaan akrab Jazilul Fawaid, menuturkan terkait tantangan untuk persoalan di internal Polri, seperti melanjutkan penguatan reformasi internal di jajaran Kepolisian yang sudah dilakukan beberapa Kapolri terdahulu.

Saat uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di hadapan Komisi III DPR, Listyo Sigit Prabowo memiliki motto Presisi, yakni prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan.

"Ini perlu agar polisi menjadi polisi yang profesional dan terpercaya. Ya kalau sekarang tambah lagi dapat memprediksi Kamtibmas yang menjadi ancaman," ujar Gus Jazil.

Kapolri juga perlu melakukan konsolidasi internal, termasuk mengisi jabatan-jabatan yang kosong.

Baca Juga: Syarat Jadi Dewas BPJS Ketenagakerjaan: Jangan Jadi Macan Ompong!

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x