Kapan BSU Guru Honorer dan Non PNS 2021 Rp1,8 Juta Cair? Ini Kata Mendikbud Ristek Nadiem Makarim

- 10 Agustus 2021, 18:14 WIB
Mendikbud Ristek Nadiem Makarim
Mendikbud Ristek Nadiem Makarim /pikiran-rakyat

JURNAL MEDAN - Para guru honorer dan guru non PNS saat ini sedang menunggu kapan waktu cair Bantuan Subsidi Upah (BSU) Rp1.800.000 dari Kemendikbud Ristek di tahun 2021 ini.

Karena hingga saat ini, belum ada keterangan resmi dari Kemendikbud Ristek tentang kapan waktu BSU guru honorer dan guru non PNS Rp1.800.000 akan di cairkan.

Merespon hal tersebut, Mendikbud Ristek Nadiem Makarim angkat bicara terkait BSU guru honorer dan guru non PNS di tahun 2021 ini.

Baca Juga: Sinopsis Berbagi Suami di ANTV Hari Ini Selasa 10 Agustus 2021 : Aisyah Terkunci Di Ruang Gelap

Menteri Nadiem mengatakan, program lanjutan BSU Rp1.800.000 ini akan disalurkan untuk guru, dosen dan tenaga kependidikan (tendik) di tahun 2021.

Pemerintah, kata Menteri Nadiem, telah menyiapkan anggaran dengan total Rp 3,7 triliun untuk 2 juta pendidik dan tenaga kependidikan non-PNS, serta 48 ribu pelaku seni budaya.

"Guru honorer, tendik, dosen non ASN (Aparatur Sipil Negara) akan mendapatkan lagi BSU 2021," kata Menteri Nadiem saat peresmian lanjutan bantuan kuota data internet dan UKT 2021 secara daring, beberapa waktu lalu.

Baca Juga: 17 Link Download Twibbon HUT Pramuka yang ke-60, Dirayakan Pada Sabtu 14 Agustus 2021

Namun sayang, untuk waktu jelas kapan waktu BSU guru honorer dan guru non PNS akan cair, Menteri Nadiem belum bisa memastikannya.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah