Berharap Indonesia Tak Juara AFF Suzuki Cup 2020, Ardes Goenawan Minta Maaf dan Beri Penjelasan Begini

- 28 Desember 2021, 12:39 WIB
Presenter Indonesia Ardes Goenawan Meminta Maaf ketika Mengatakan Dirinya Tidak Mengharapkan Indonesia Juara Piala AFF 2020 lawan Thailand
Presenter Indonesia Ardes Goenawan Meminta Maaf ketika Mengatakan Dirinya Tidak Mengharapkan Indonesia Juara Piala AFF 2020 lawan Thailand /Instagram/@ardesgoenawan

JURNAL MEDAN - Presenter Ardes Goenawan akhirnya meminta maaf dan berikan penjelasan mengenai pernyataannya soal tidak berharap Indonesia juara piala AFF Suzuki Cup 2020.

Ardes Goenawan yang merupakan presenter TV asal Indonesia ini meminta maaf lantaran postingan di story Instagramnya viral dan menuai banyak kritikan dari netizen.

Sebelumnya Ardes Goenawan menyampaikan pernyataan saat pertandingan Indonesia vs Singapura yang menang dramatis dan hampir kalah melawan Singapura.

Baca Juga: Rizky Billar Meradang Warganet Sindir Lesti Lahirkan Anak Prematur: Gak Terima Gua, Anak dan Ibunya Diginiin!

"Masuk Final AFF gembiranya serasa pahlawan legenda Juara Piala Dunia, hampir kalah di kandang di kandang sendiri melawan 9 pemain. Banyak gaya dan provokatif," tulisnya.

Ia juga mengatakan bahwa ini merupakan indikator, Indonesia masih belum matang di cabang olahraga sepakbola.

Ardes Goenawan menyampaikan bahwa dirinya mengapresiasi untuk kerja keras pelatih dan para pemain muda Indonesia. Namun ia mengatakan bahwa berharap Indonesia tidak juara.

Baca Juga: Deretan Ramalan dan Prediksi Indonesia di Tahun 2022, Mulai dari Jayabaya Hingga Roy Kiyoshi

“Apresiasi untuk kerja keras pelatih dan para pemain muda Indonesia, tapi gue berharap gak juara sih. Aneh banget tim yng hampir kalah dari 9 pemain bisa juara. Semoga Thailand atau Vietnam aja yang juara,” tulisnya.

Pada kesempatan itu Ardes Goenawan mengatakan agar pernyataannya tidak dikaitkan dengan keberpihakan tim sepakbola dengan nasionalisme, karena ia menganggap tidak ada korelasinya sama sekali.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah