Parpol Apresiasi Efektivitas Sipol KPU, Penggunaan Teknologi Informasi Hemat Waktu dan Mempercepat Pengecekan

- 2 Agustus 2022, 19:53 WIB
Pimpinan KPU RI menggelar konferensi pers pendaftaran parpol peserta Pemilu 2024 di Gedung KPU RI, Jakarta, Selasa, 2 Agustus 2022.
Pimpinan KPU RI menggelar konferensi pers pendaftaran parpol peserta Pemilu 2024 di Gedung KPU RI, Jakarta, Selasa, 2 Agustus 2022. /Arif Rahman/Jurnal Medan

JURNAL MEDAN - Sejumlah parpol mengapresiasi efektivitas Sistem Informasi Partai Politik (Sipol) sebagai alat bantu pendaftaran peserta Pemilu 2024.

Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) yang sudah menuntaskan 100 persen input dokumen ke dalam Sipol KPU menyatakan sangat terbantu dengan penggunaan teknologi informasi.

Ketum PKN I Gede Pasek Suardika mengatakan Sipol merupakan tahapan penting dalam proses pendaftaran karena awal dari proses Pemilu 2024.

Jika tahapan input dokumen ke Sipol berhasil dilewati, maka parpol berhak melanjutkan ke tahapan selanjutnya yakni verifikasi administrasi.

Baca Juga: PDIP, PKS, dan NasDem Sudah Input Dokumen Lengkap ke Sipol KPU, Belum Masuk Tahap Verifikasi

"Dengan sistem Sipol, maka polanya teramankan, di situ kami menjadi yakin karena semua (dokumen) yang kami setor diterima dan memenuhi syarat dalam sistem Sipol KPU," kata I Gede Pasek Suardika di Gedung KPU RI, Jakarta, Selasa, 2 Agustus 2022.

Partai Buruh juga mengapresiasi efektivitas Sipol meskipun mereka masih sempat terkendala dalam input.

Akibat terkendala input ke Sipol, Partai Buruh sampai membawa hard disk ke help desk KPU untuk kemudian dibantu pengisian oleh help desk.

Namun secara keseluruhan Partai Buruh juga memuji help desk KPU dalam memberikan layanan kepada parpol.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x