Kapan Bharada E Mengeksekusi Brigadir J Hingga Tewas? Begini Jawaban Rekaman CCTV

- 11 Agustus 2022, 12:59 WIB
Kapan Bharada E Eksekusi Brigadir J? Ini Jawabannya
Kapan Bharada E Eksekusi Brigadir J? Ini Jawabannya /Tangkapan layar YouTube Wahyu sEno


JURNAL MEDAN - Kasus kematian Brigadir J mulai menemukan titik terang. Polri telah menetapkan setidaknya 4 tersangka dalam kasus ini.

Tidak hanya itu, Polri juga telah mengungkap fakta bahwa Brigadir J tewas ditembak oleh Bharada E atas perintah atasannya langsung yakni Irjen Ferdy Sambo.

Lantas kapan Bharada E mengeksekusi Brigadir J hingga tewas?

Berdasarkan rekaman CCTV yang kini ramai beredar di media sosial.

Baca Juga: Rekaman CCTV Ini Jadi Bukti Brigadir J Dieksekusi Bharada E, Diduga Atas Perintah Ferdy Sambo

Bharada E diduga menghabisi nyawa Brigadir J atas perintah Ferdy Sambo diantara pukul 17:06 hingga sebelum jam 17:23 WIB.

Sebab pada waktu sebelumnya, CCTV masih merekam kegiatan Brigadir J di rumah pribadi Ferdy Sambo di Jalan Saguling III.

Pada pukul 17:05:32 Putri Candrwathi dengan busana sama dalam rekaman pada waktu sebelumnya yakni sweeter hijau, celana leging hitam tampak keluar menuju mobil MPV Hitam.

Tak lama kemudian, tepat pada pukul 17:10:03 Ferdy Sambo terlihat keluar dari rumah menuju mobil SUV Hitam.

Baca Juga: PRESISI dalam Kasus Brigadir J, Pengamat Minta Kapolri Jaga Kekompakan dan Soliditas Internal Polri

Kemudian CCTV di Komplek Duren Tiga merekam mobil yang ditumpangi Ferdy Sambo dikawal motor Patwal.

Ferdy Sambo dalam rekeman CCTV Komplek Duren Tiga itu terlihat melewati jalan Duren Tiga Barat arah Rumah Dinas yang disebut menjadi lokasi Brigadir J tewas.

Kemudian pada pukul 18:33:36, CCTV merekam mobil dinas Avanza Satreskrim Jakarta Selatan melintas di Jalan Duren Tiga Utara I arah rumah Dinas Ferdy Sambo.

Selain itu, terlihat juga mobil Pajero Provost diikuti ambulan, Avanza Hitam dan Grand Vitara Provost melintas di Jalan Duren Tiga Utara mengarah keluar dari kompleks rumah dinas polri.

Baca Juga: BLIF 2022 Akan Hadir di Agustus, KVIBES.ID Bakal Hadirkan K-Pop Idol ASTRO, Tiara Andini hingga Ungu

Perjalanan iring-iringan kenderaan dari Duren Tiga menuju RS Polri terekam CCTV dari 7 titik.

Tiga diantaranya dari penitipan motor disamping PGC, jalan Dewi Sartika serta JPO Halte Busway Kramat Jati.

Pada jam 20:16:45 CCTV merekam mobil Pajero Provost, Ambulance, Avanza Hitam serta Grand Vitara Provost mulai masuk area RS Polri.

Salah satu kenderaan dari rombongan ini diduga membawa jasad Brigadir J.

Baca Juga: Sosok Riesca Rose Muncul ke Publik, Ungkap Pernah Tinggal di Rumah Sule dan Beberkan Awal Perkenalannya

Saat masih hidup, Brigadir J hanya terekam melakukan aktivitas di rumah pribadi Ferdy Sambo di Jalan Saguling III.

Tidak ada rekaman CCTV yang memperlihatkan aktivatas Brigadir J, Ferdy Sambo serta Putri Candrawathi pada 8 Agustus di rumah dinas di Duren Tiga tempat Brigadir J dinyatakan tewas.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah