LANGSUNG TUMBANG! Kunlavut Vitidsarn, si Bocah Ajaib asal Thailand Gagal Bersinar Kejuaraan Dunia 2021

13 Desember 2021, 00:03 WIB
Kunlavut Vitidsarn, si Bocah Ajaib asal Thailand Tumbang di Babak Pertama Kejuaraan Dunia 2021 /Humas PP PBSI-Indonesia

JURNAL MEDAN – Pemain bulu tangkis tunggal putra Thailand, Kunlavut Vitidsarn yang sering disebut bocah ajaib ini tumbang di babak pertama Kejuaraan Dunia 2021.

Kejuaraan Dunia 2021 tahun ini diselenggarakan di Palacio de Los Deportes Carolina Marin Aren, Spanyol pada 12 Desember 2021.

Kunlavut Vitidsarn berhadapan dengan pemain asal China Lu Guangzhou. Kunlavut Vitidsarn kalah dua gim langsung dengan skor 16-21 dan 12-21.

Baca Juga: Hasil Piala AFF 2020: Vietnam MENGAMUK! Malaysia Diganyang 3-0 Tanpa Balas. Apakah Indonesia Berikutnya?

Kunlavut Vitidsarn tidak bisa menampilkan permain terbaiknya sewaktu BWF World Tour Finals 2021. Ia sempat menjadi Runner up.

Dua gim pertandingan terlihat bahwa Kunlavut Vitidsarn tidak bisa keluar dari tekanan lawannya yakni Lu Guangzhou.

Kekalahan Kunlavut Vitidsarn atau yang sering disebut bocah ajaib ini gagal melangkah ke babak selanjutnya. Ia harus menerima kekalahan dan terhenti di babak pertama.

Baca Juga: Ayah Sekaligus Pelatih Positif Covid, Popov Bersaudara: Kami Negatif tapi Putuskan Keluar Kejuaraan Dunia 2021

Berbeda hal dengan pemain tunggal putra Taiwan Chou Tien Chen, yang sukses meraih kemenangan di babak pertama di Kejuaraan Dunia 2021.

Keberhasilan Chou Tien Chen menghantarkan ia ke babak selanjutnya setelah mengalahkan pebulutangkis asal Thailand Sitthikom Thammasin dua gim langsung dengan skor 21-12 dan 21-10.

Kemenangan ini akan menjadi modal besar Chou Tien Chen, untuk bisa melaju terus hingga babak perempat final.

Baca Juga: Kisah Sedih Perjuangan Pemain Bulutangkis Myanmar Ingin Tampil di Kejuaraan Dunia 2021 Ditengah Kudeta Militer

Chou Tien Chen menyadari bahwa untuk maju ke babak perempat final tidak semudah yang dibayangkan, karena banyak tantangan yang harus dihadapi sebab semua pemain-pemain sangat bagus. Untuk itu, Chou Tien Chen fokus setiap babak, tahap demi tahap.

“Saya ingin tembus perempat final karena ini akan menjadi tantangan besar, ada beberapa pemain sangat bagus-bagus akan berlaga, ini akan menjadi semakin sulit,” ujar Chou Tien Chen dikutip Jurnal Medan dari laman resmi BWF pada 12 Desember 2021.

Dari penampilan kedua pertandingan Kejuaraan Dunia tunggal putra menunjukkan Dua Pemain tunggal putra harus menerima dan terhenti di babak pertama.***

Editor: Sunardi Panjaitan

Tags

Terkini

Terpopuler