Sikap Optimis Aji Santoso di Laga Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang, Bajul Ijo Sudah Punya Mental Juara?

2 Februari 2022, 14:42 WIB
Sikap Optimis Aji Santoso di Laga BRI Liga 1, Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang, Bajul Ijo Sudah Punya Mental Juara? /@officialpersebaya

JURNAL MEDAN - Pelatih Persebaya Aji Santoso menunjukkan sinyal optimis dan mental juara di laga BRI Liga 1 2021 antara Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang, Rabu, 2 Februari 2022. 

Aji mengirim peringatan kepada sang lawan bahwa laga sengit bakal tersaji di Stadion I Gusti Ngurah Rai nanti.

Laga ini sekaligus ujian mental juara jika Persebaya ingin tetap memanaskan papan atas melawan Persib Bandung, Bhayangkara FC, dan Arema FC.

Baca Juga: PREDIKSI Line Up Persita vs Borneo FC, Pesut Etam Ingin Mengakhiri Tren Negatif Kalah Beruntun dalam 3 Laga

Yang jelas pertandingan sulit akan dilalui oleh kedua kesebelasan. Baik Persebaya dan PSIS Semarang bakal diuji mental secara fisik dan mental.

Persebaya punya modal positif setelah menang atas gol semata wayang Taisei Marukawa di laga sebelumnya melawan PSS Sleman dengan skor tipis 1-0.

"Putaran pertama lalu kami kalah 3-2, dan besok target poin penuh harus didapat," tegas Aji Santoso.

Sebaliknya Laskar Mahesa Jenar menderita kekalahan mengejutkan pekan lalu dari Madura United dengan skor sengit 2-1.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING BRI Liga 1 2021 Persebaya vs PSIS, Perketat Persaingan Papan Atas, Kick Off 20:45

Hal ini menjadikan anak asuh Dragan Djukanovic harus lebih bekerja keras untuk merebut 3 poin penting.

Meskipun di laga putaran pertama PSIS sempat mengalahkan Persebaya 3-2 namun Laskar Mahesa Jenar mewaspadai Persebaya sebagai calon tim juara.

Gelandang PSIS Rahmad Hidayat mengaku siap meladeni permainan agresif Persebaya yang dipimpin Taisei Marukawa.

"Saya mewakili rekan-rekan pemain, untuk pertandingan besok. Kami sudah siap, untuk menjalankan instruksi pelatih, harapannya kami bisa meraih hasil maksimal tiga poin," ujar Rahmad dilansir akun Instagram @psisofficial, Rabu, 2 Februari 2022.

Baca Juga: Laga Kontra PSM Makassar Jadi Ujian Mental Juara Persib Bandung, Wajib Menang Jika Ingin Buka Peluang

Sebuah tantangan besar bagi Laskar Mahesa Jenar untuk menundukkan Bajul Ijo yang sedang dalam kondisi on-fire.

Taisei Marukawa dkk tentu akan memberikan tekanan penuh bagi Laskar Mahesa Jenar.

Memecah Soliditas PSIS

Pelatih Bajul Ijo Aji Santoso mengakui Laskar Mahesa Jenar adalah tim solid dan bagus, maka ia instruksikan bagi anak asuhnya agar tidak menyepelekan tim Laskar Mahesa Jenar.

"PSIS saya lihat banyak pemain muda berkualitas. Saya menganalisa beberapa kali pertandingan, PSIS juga merupakan tim yang solid," ujar Aji Santoso dilansir @officialpersebaya, Rabu, 2 Februari 2022.

Baca Juga: Arema FC Bicara Mental Juara, Gol di Menit Akhir ke Gawang Persela Bukti Semangat Pemain Tak Pernah Padam

Selain itu, ia meminta Bajul Ijo menjaga sportivitas termasuk jangan pernah meremehkan lawan yang pernah mengalahkan mereka di putaran pertama.

"Kami tidak boleh under estimate meskipun kami berada dalam posisi yang berbeda dengan PSIS Semarang, tetapi itu bukan jaminan," tegas pelatih Aji Santoso.

"Kalau tidak bekerja keras itu akan sulit untuk menang, tetapi saya memiliki keyakinan kalau pemain kami fokus. Kerja keras dan menjalankan semua instruksi, main dengan cara yang saya perintahkan Insya Allah terbuka lebar untuk bisa menang," jelasnya.

Optimis pelatih Bajul Ijo, tentu menjadi asupan semangat bagi Bajul Ijo untuk berjuang merebut tiga poin.

Baca Juga: Was-was Laga Persib vs PSM Ditunda, Suara Pelatih Persib Robert Alberts Sampai Serak Hingga Tak Ikut Konpers

Klasemen pertama dihuni Arema FC dengan 47 poin, diikuti Bhayangkara FC 46 poin dan Persib Bandung 43 poin.

Sementara itu, tim Bajul Ijo pada peringkat keempat dengan 42 poin. ***

Editor: Arif Rahman

Tags

Terkini

Terpopuler