Emosi! Bobby Satria Beberkan Gajinya di Sriwijaya FC Belum Dibayar, Manajemen Sebut Karena Beda Bank

10 Februari 2022, 14:42 WIB
Foto Bobby Satria Ketika Membela Sriwijaya FC di Liga 2 /Instagram @bobby5satria

JURNAL MEDAN - Ketegangan terjadi di dalam skuad Sriwijaya FC karena masalah gaji yang belum dibayar selama sebulan dalam bulan Desember.

Kali ini dari pemain Sriwijaya FC Bobby Satria yang gaji bulan Desember dan 9 pemain belum dibayar sementara yang lainnya sudah menerima.

Baca Juga: Media Vietnam Soroti Tiga Pemain Timnas U-23, Punya Nama Besar Tapi Takkan Jadi Pilihan Utama Shin Tae-yong

Emosi Bobby Satria pemain Sriwijaya FC memuncak terlihat dari postingan Instastory @bobby5satria.

"Ditanya masalah gaji Desember malah emosi, aku juga emosi kali. Pemain lain udah dibayar dari awal januari,"

"Ini 10 pemain sampe sekarang masih makan janji-janji aja, aku lebih legowo dan bisa menerima jika 1 tim belum dibayarin semua, bukan disisain 10 pemain,"

Unggahan Instastory Bobby Satria Mengenai Gaji yang Belum Dibayar Selama Bulan Desember Instagram @bobby5satria

Bobby Satria juga menandai Instagram presiden Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin dalam instastorynya karena emosi kontak whatsappnya telah diblokir.

"Aku bukan pengemis @hendrizainuddin, aku nanyakan hak ku jangan block whatsApp aja, Instagram ini sekalian blok," ujar Bobby.

Namun pihak Sriwijaya melalui sekretaris Faisal Mursyid telah memberikan klarifikasi karena menunggaknya gaji 10 pemain mereka selama Desember dikutip jurnalmedan.pikiran-rakyat.com dari ungghan Instagram @sriwijayafc.id.

Baca Juga: Kacau! Hasil Swab Test Persela Salah Ketik yang Awalnya Negatif Jadi Positif Covid-19, Aneh Tapi Nyata

"Saya dapat info dari keuangan, saat itu sudah sore dan yang dapat dibayarkan langsung hanya ke rekening Bank Sumsel. Ya, karena kas Sriwijaya FC itu Bank Sumsel Babel." Ujar Faisal Mursyid.

Oleh karena itu seluruh pelatih, pemain, dan official, bahkan karyawan Sriwijaya FC yang menggunakan rekening Bank Sumsel Babel semuanya sudah selesai pelunasan gaji hingga Desember. 

Sementara para pemain yang baru bergabung di putaran kedua, atau pun babak 8 besar, menggunakan rekening non Bank Sumsel Babel.

Klub berharap dapat menyelesaikan tunggakan gaji bula Desember tersebut melalui sponsorship, bahkan tidak menutup kemungkinan investasi dari calon investor Sriwijaya FC.

Baca Juga: Arema FC vs Persiraja Banda Aceh di Pekan 24 BRI Liga 1 Lengkap dengan Link Live Streaming dan Prediksi

Ia juga menjelaskan kenapa WhatsApp Bobby diblokir presiden Sriwijaya Hendri Zainuddin. 

"Puncaknya saat pak Hendri Zainuddin sedang sakit, ditelpon Bobby dan sudah berusaha dijelaskan, namun Bobby ngotot menuntut gaji, sehingga pak Hendri Zainuddin terpaksa memblok nomor handphonenya." pungkas Faisal Mursyid.***

Editor: Sunardi Panjaitan

Tags

Terkini

Terpopuler