Ditanya Soal Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Shin Tae Yong: Saya Sangat Ingin, Tapi Terkendala Prosedur

- 10 Januari 2022, 10:18 WIB
Shin Tae Yong mengaku sangat Ingin Timnas Indonesia diperkuat pemain Naturalisasi
Shin Tae Yong mengaku sangat Ingin Timnas Indonesia diperkuat pemain Naturalisasi /PSSI

JURNAL MEDAN - Shin Tae Yong mengatakan dirinya sangat ingin Timnas Sepakbola Indonesia diperkuat oleh pemain keturanan atau naturalisasi.

Hal itu diungkapkan Shin Tae Yong saat waawancara dengan Masters melalui YouTube.

"Sebenarnya saya sangat ingin melakukannya (naturalisasi), tapi (sulit karena) masalah prosedur," kata Shin Tae Yong dikutip jurnal medan dari Instagram Liputan Timnas, Senin 10 Januari 2022.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Papan Atas MEMANAS! Arema Menang Tipis Atas Bhayangkara, Tiga Tim Memiliki Jumlah Poin Sama

Menurut Shin Tae Yong banyak pemain berdarah campuran Indonesia Belanda yang bermain bagus di Eropa.

Hal itu kata Shin Tae Yong merujuk pada lamanya Indonesia dijajah oleh Belanda beberapa tahun silam.

"Indonesia dijajah Belanda hampir 400 tahun. Banyak yang berdarah campuran Belanda. Banyak pemain bagus berkebangsaan Belanda," kata Shin Tae Yong.

Baca Juga: Prediksi dan Head To Head Persikabo vs Persebaya Surabaya di Liga 1 2021. Laskar Padjajaran Siap Balas Dendam

Akan tetapi lanjut Shin Tae Yong, pesepakbola Belanda berdarah Indonesia sulit dinaturaliasasi karena akan dilabeli sebagai pemain asing di klubnya.

"Masalahnya kalau pemain campuran Belanda atau Eropa dinaturalisasi, mereka akan jadi pemain asing (di klubnya)," katanya.

Selain itu, kata Shin Tae Yong pemain Belanda atau Eropa juga tentunya tidak langsung mau pindah negara.

Baca Juga: Gagal Bawa PSMS Medan Ke Liga 1, Karo United Tarik Kembali Ansyari Lubis Untuk Putaran Nasional Liga 3 2021?

"Karena klub tadinya punya pemain asli negara tersebut, tapi tiba-tiba jadi pemain asing," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Shin Tae Yong dirinya bisa menciptakan tim yang bagus bersama dengan pemain berdarah campuran.

"Saya juga berpikir orang Indonesia pasti berharap bisa meraih prestasi bagus dengan pemain yang ada di Indonesia," kata Shin Tae Yong.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah