Prilly Latuconsina Bos Baru Persikota Tangerang, RANS Cilegon FC Langsung Ajak Sparing

- 30 Januari 2022, 19:14 WIB
Sah! Prilly Latuconsina Bos Baru Persikota Tangerang, RANS Cilegon FC Langsung Ajak Sparing
Sah! Prilly Latuconsina Bos Baru Persikota Tangerang, RANS Cilegon FC Langsung Ajak Sparing /Instagram Prilly Latuconsina

JURNAL MEDAN - Teka-teki kepemilikan Persikota Tangerang terjawab setelah artis cantik Prilly Latuconsina secara resmi telah mengakuisisi klub berjuluk Bayi Ajaib tersebut.

Sebagai bos baru Persikota, Prilly langsung disapa banyak orang termasuk ajakan sparing oleh RANS Cilegon FC, klub yang dimiliki Raffi Ahmad.

"Mantap kak Prilly ntar sparing ya kita sama RANS FC," tulis akun resmi @ransfcnews.

Baca Juga: 40 Link Twibbon Harlah NU ke 96, 31 Januari 2022, Desain Bingkai Terbaru Cocok Dibagikan ke Sosmed

Sebelumnya melalui akun Instagram, Prilly mengunggah momen saat menandatangani kesepakatan sekaligus mengumumkan resmi menjadi pemilik Persikota Tangerang.

"Perempuan juga bisa! Akhirnya bisa resmi mengumumkan kalau sekarang aku bergabung di Persikota Tangerang sebagai pemilik," tulis Prilly di Instagram pribadinya @prillylatuconsina96.

Setelah menandatangani kesepakatan, Prilly langsung dihadiahi sebuah kostum klub kebanggan masyarakat kota Tangerang tersebut.

Prilly tampak sangat semangat setelah resmi menjadi pemilik Persikota dan langsung memasang target juara Liga 1 di masa yang akan datang.

Baca Juga: Demi Keluar Zona Degradasi, Persiraja Banda Aceh Siap Tampil Habis-habisan Menjinakkan Macan Kemayoran

"Aku akan memberikan yang terbaik agar Persikota bisa bangkit ke masa kejayaannya. Aku berharap beberapa tahun ke depan Persikota bisa menjadi salah satu tim terbaik dan juara Liga 1," lanjutnya.

Artis kelahiran kota Tangerang itu juga tidak lupa menuliskan kata semangat kepada seluruh keluarga besar Persikota.

"Tidak ada yang tidak mungkin. SEMANGAT SEMUANYA!," tulis Prilly di postingan yang sama.

Dalam unggahan yang sama, terlihat Prilly juga menyaksikan para pemainnya saat menjalani sesi latihan sekaligus membakar semangat para pemain agar bisa menjadi pesaing kuat bagi klub-klub tanah air.

Baca Juga: Heboh di Instagram, Fans Persib Ucapkan Terima Kasih ke Pendukung Persikabo Soal Ciro Alves vs Teja Paku Alam

Setelah resmi menjadi pemilik Persikota, Prilly akan dihadapkan dengan tugas berat yaitu membawa si 'Bayi Ajaib' bisa lolos ke Liga 2 musim depan.

Saat ini Persikota sedang menjalani Putaran Nasional Liga 3 2021/2022 yang seluruhnya diikuti oleh 64 klub untuk memperebutkan 8 tiket promosi menuju Liga 2 musim depan. ***

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah