Salahkan Wasit, Pelatih Vietnam Curhat Usai Dikalahkan Timnas U16 Indonesia di Final Piala AFF U16 2022

- 13 Agustus 2022, 11:05 WIB
Kapten Timnas Vietnam U16 Dituding Menodai Sportivitas Sepakbola, Usai Tolak Salaman dengan Pemain Indonesia
Kapten Timnas Vietnam U16 Dituding Menodai Sportivitas Sepakbola, Usai Tolak Salaman dengan Pemain Indonesia /Twitter

JURNAL MEDAN - Vietnam mengalami dua kekalahan atas Indonesia di Piala AFF U16  2022. Sebelumnya Vietnam dikalahkan di babak fase grup dengan skor 1-2.

Kemudian Timnas U16 Indonesia kembali mengalahkan Vietnam 1-0 di final Piala AFF U16 2022 dengan skor 1-0 di Stadion Maguwoharjo, Jumat, 12 Agustus 2022.

Garuda Muda berhasil mencetak gol di akhir babak pertama melalui kaki Kafiatur Rizki yang berhasil mengecoh pemain dan penjaga gawang Vietnam.

Baca Juga: Media Vietnam Kepanasan Usai Dikalahkan Timnas U16 di Final Piala AFF U16 2022, Semua Hal Disalahkan

Ia melepaskan tembakan melengkung ke pojok gawang. Skor 1-0.

Di babak kedua Vietnam mencoba menyamakan kedudukan, namun laga memanas, tapi beruntung skor 1-0 bertahan untuk kemenangan Indonesia.

Setelah laga pelatih timnas Vietnam U16 Nguyen Quoc Tuan tampak kesal. Saat pertandingan berlangsung sang pelatih mendapatkan kartu merah.

Tak puas, Nguyen Quoc Tuan menyalahkan wasit karena tidak  menyangka bakal kembali dikalahkan Timnas U16 Indonesia.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF U 16 2022, Berapa Total Hadiah yang Dibawa Pulang Iqbal Gwijangge Cs?

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x