Jepang Punya Jimat Comeback di Piala Dunia 2022, Jerman dan Spanyol KO, Peran Pemain J.League Jadi Sorotan

- 2 Desember 2022, 09:47 WIB
Kiper Jepang Shuichi Gonda (Shimizu S-Pulse) tampil brilian saat Samurai Biru mengalahkan Spanyol 2-1 di Piala Dunia 2022
Kiper Jepang Shuichi Gonda (Shimizu S-Pulse) tampil brilian saat Samurai Biru mengalahkan Spanyol 2-1 di Piala Dunia 2022 /J.League Official

Dari daftar susunan pemain yang diturunkan pelatih Hajime Moriyasu, tiga pemain J1 League jadi starter.

Di bawah mistar gawang, Shuichi Gonda (Shimizu S-Pulse) masih jadi andalan dan selalu jadi starter dalam tiga laga babak grup.

Lawan tim sekelas Spanyol, gawang yang dikawal Gonda dihujani 12 tembakan, lima di antaranya tepat ke arah gawang.

Gonda mampu melakukan empat penyelamatan, tiga di antaranya dari peluang yang berasal dari dalam kotak penalti.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Argentina, Prancis, Australia, dan Polandia Maju ke Babak 16 Besar, Arab Saudi Pulkam

Di lini belakang, Shogo Taniguchi (Kawasaki Frontale) jadi starter dan kali pertama bermain di Piala Dunia 2022, satu dari tiga bek tengah yang diturunkan pelatih Moriyasu.

Meski baru kali pertama bermain, Taniguchi tampil lugas di lini belakang selama 90 menit, melakukan 5 sapuan, 2 blok, 1 intersep, dan 1 tekel, dan memenangi semua duel udara yang ia lakukan (3 kali).

Satu pemain lain dari J1 League yang jadi starter adalah Yuto Nagatomo (F.C.Tokyo) mengisi wing-back kiri sekaligus mencatat caps ke-140 untuk timnas Jepang.

Nagato yang telah berusia 36 tahun bermain pada babak pertama kemudian digantikan Kaoru Mitoma pada jeda babak.

Baca Juga: Koneksi Pemain Brasil di Liga Jepang, Kompetisi J1 League Sudah Bikin Rencana Hingga 100 Tahun

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah