Racikan Air Lemon dan Soda Kue Bisa Bunuh Covid, Orang Israel Pun Sering Minum, Benarkah?

- 22 Juli 2021, 17:13 WIB
Racikan Air Lemon dan Soda Kue Bisa Bunuh Covid, Orang Israel Pun Sering Minum, Benarkah?
Racikan Air Lemon dan Soda Kue Bisa Bunuh Covid, Orang Israel Pun Sering Minum, Benarkah? /Tangkapan layar YouTube/Masak. TV

JURNAL MEDAN - Baru-baru ini viral informasi yang mengatakan air hangat, air lemon, dan soda kue ketika dicampur menjadi satu mampu menyembuhkan seseorang dari Covid-19.

Informasi campuran lemon tersebut viral setelah disebarkan akun Facebook bernama Faty Alan.

Akun Faty Alan meyakini racikan air lemon dan soda kue itu mampu membunuh virus Corona.

Baca Juga: MURKA! Presiden Jokowi Ganti Menteri yang Pergi Keluar Negeri, Siapkan Kursi Buat Ahok. Ini Fakta Sebenarnya

Akun tersebut juga menyarankan kepada masyarakat untuk meminum racikan itu seperti meminum teh di sore hari (rutin).

Berikut narasi yang dibagikan Faty Alan dalam postingan Facebooknya:

"Campur dan minum sebagai teh panas setiap sore, reaksi lemon dengan baking soda panas membunuh virus dengan segera, menghilangkan sepenuhnya dari tubuh. Kedua komponen ini membuat sistem kekebalan menjadi alkali, karena ketika malam tiba, sistem menjadi asam dan kekebalan menjadi lebih rendah."

"Itulah sebabnya Rakyat Israel santai tentang virus ini. Semua orang di Israel minum secangkir air panas dengan lemon dan sedikit soda kue di malam hari, karena ini terbukti membunuh virus. Saya membagikannya kepada semua keluarga dan teman-teman saya agar tidak ada dari kita yang terkena virus. Saya serahkan pada kriteria Anda. Tolong segera sampaikan."

Benarkah klaim tersebut?

Berdasarkan penelusuran Jurnal Medan atas klaim racikan tersebut dapat membunuh Covid-19 adalah SALAH atau hoaks.

Faktanya, hingga Juli 2021, Israel belum terbebas dari wabah Covid-19. Melansir dari data WHO per tanggal 13 Juli 2021, kematian akibat virus corona di Israel mencapai 6439 jiwa.

Baca Juga: China Akan Tangkap Kyai dan Ulama di Indonesia yang Anti Komunis di Indonesia? Cek Faktanya di Sini

Bahkan secara ilmiah, campuran lemon dan soda kue dapat membunuh
Covid-19 juga belum terbukti.

WHO telah menyatakan hingga saat ini vaksinasi merupakan cara yang efektif dan krusial dalam menghentikan pandemi.

Data membuktikan bahwa orang yang sudah divaksin akan memiliki kekebalan tubuh sehingga tidak mudah terinfeksi virus Corona.

Selain itu, vaksinasi juga telah mengurangi/menurunkan kasus positif di berbagai negara. ***

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x