BEM Tabagsel Turun ke Jalan Tolak Kenaikan BBM, 3 Tuntutan Diterima DPRD, Ini Bunyinya!

8 September 2022, 18:49 WIB
BEM Tabagsel Turun Ke Jalan Gelar Demonstrasi Tolak Kenaikan BBM, Kamis 8 September 2022 /Tanjilal Aziezir/Jurnal Medan

JURNAL MEDAN - Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Kota Padangsidimpuan dan Tabagsel turun ke jalan melakukan demo terkait naiknya harga Bahan Bakar Minyak (BBM), Kamis 8 September 2022.

Berdasar pantauan di lapangan, demo tersebut dihadiri ribuan mahasiswa yang berasal dari BEM UIN Syuhada.

Kemudian Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan, Aufa Royhan, Universitas Graha Nusantara, Institut Perguruan Tinggi Tapanuli Selatan dan BEM Darmais.

Baca Juga: Tolak Kenaikan BBM, Aliansi Mahasiswa Ingatkan Pemerintah Tak Jadikan BLT Sebagai Instrumen Belaka

Aliansi BEM seluruh Tabagsel tersebut terpantau berkumpul terlebih dahulu di Alaman Bolak, kemudian melakukan long march hingga sampai ke gedung DPRD Padangsidimpuan.

Adapun tuntutan aksi atau demo BEM seluruh Tabagsel sebagai berikut:

1. Menolak secara tegas kenaikan harga BBM

2. Menolak kenaikan tarif dasar listrik

Baca Juga: Badko HMI Sumut Gelar Demo Penolakan Kenaikan Harga BBM, Ini Daftar Lengkap Tuntutannya

3. Mendesak pemerintah agar segera mengusut tuntas mafia migas dan mengevaluasi kinerja badan pengatur hilir

Demo aliansi BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) tersebut berlangsung damai, semua tuntutan para mahasiswa diterima dengan baik oleh anggota DPRD Padangsidimpuan.

Surat tuntutan BEM Tabagsel tersebut ditandatangani oleh Ketua DPRD Siwan Siswanto, SH, MM beserta wakil ketua H. Rusydi Nasution, STP, MM.

Baca Juga: Ada 1.086.128 Formasi PPPK 2022, Berikut Rinciannya Lengkap Kategori Honorer Tak Bisa Daftar

Kemudian wakil ketua H. Erwin Nasution, Fraksi partai Demokrat Abdul Rahman Harahap, S. Ag, Fraksi partai Gerindra H. Khoiruddin Siagian, Lc, M. Ag.

Selanjutnya, Fraksi partai Golkar Ahmad Maulana Harahap, Fraksi Partai Amanat Nasional Erpi J Samudera Dalimunthe, SH, MH.

Sebagai informasi tambahan, aksi demonstrasi ribuan mahasiswa tersebut langsung dipantau oleh Kapolres Tapanuli Selatan AKBP Imam Zamroni SIK MM beserta Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dwi Prasetyo Wibowo.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba

Tags

Terkini

Terpopuler