Senggol Tiga Akun Kementerian di Twitter, Susi Pudjiastuti Minta Presiden Jokowi Setop Impor Beras

- 16 Maret 2021, 18:09 WIB
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. /Instagram @susipudjiastuti115

JURNAL MEDAN - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti meminta Presiden Jokowi tidak melakukan impor beras.

Hal itu diungkapkan Susi melalui akun Twitter-nya @susipudjiastuti, Selasa 16 Maret 2021.

"Pak Presiden yth. Mohon stop impor beras, masyarakat masih ada yg panen, panen juga berlimpah. Mohon berikan dukungan kpd Pak Kabulog untuk tidak melakukan impor. Juga melarang yg lain," kata Susi Pudjiastuti.

Baca Juga: Soal Jabatan Presiden 3 Periode, Jimly Asshiddiqie: Jangan Terpancing Oleh 'Gorengan' Politikus

Baca Juga: Awas! Hacker Jahat Sedang Jalankan Operasi Spam Email dan Phishing Gunakan Nama PT Pos Indonesia

Selain menyertakan akun Twitter presiden di dalam cuitannya, Susi juga senggol akun tiga kementerian yang terkait impor beras yakni Kementerian Perdagangan, Kementerian BUMN, dan Kementerian Pertanian.

Cuitan tersebut juga membagikan jejak digital berupa link berita tentang Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso (Buwas).

Buwas sebelumnya sudah melaporkan kepada Presiden Jokowi bahwa ratusan ribu beras impor sejak tahun lalu belum terpakai sehingga mutu dan kualitasnya menurun.

"Kami sudah lapor ke presiden saat itu, beras impor kami saat Maret tahun lalu stoknya 900 ribu ton sisa dari 1,7 juta ton, sekian juta ton beras impor, jadi sudah menahun kondisinya," ujar Buwas.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x