Pendiri HMI Lafran Pane Ternyata Pernah Menjadi Petinju Terbaik di Kota Medan, Ini Kisah Lengkapnya

- 5 Februari 2022, 11:23 WIB
Pendiri HMI Prof Lafran Pane
Pendiri HMI Prof Lafran Pane /Dok Lafran Pane

Setelah itu Lafran pindah ke Sibolga bersama ayahnya karena pindah tugas. Kebiasaan Lafran Pane yang suka berantam dengan anak sekolah seusianya membuat Sutan Pangarubaan memindahkan anak bungsunya ini ke Medan.

Baca Juga: Warna Keberuntungan Berdasar Hari Menurut Primbon Jawa. Rabu Pakailah Baju Ini, Bisnis Hingga Jodoh Lancar

Lafran Pane dijemput oleh kakak tertuanya Sitiangat, dan Lafran diboyong ke Medan.

Sitiangat memasukkan Lafran Pane ke Taman Siswa, namun Lafran Pane tidak bertahan lama.

Ia merupakan remaja yang mudah bosan pada rutinitas dan sering bolos sekolah. Awalnya kakaknya tidak mengetahui Lafran yang sering bolos, namun pihak sekolah dari Taman Siswa mendatangi kediaman Sitiangatnya.

Kelakuan Lafran yang sering bolos tidak sampai disitu saja, ia bahkan sering tidak pulang kerumah karena bosan dengan segala peraturan yang ada di rumah kakaknya.

Baca Juga: Prediksi Line Up Arema FC vs Persija Jakarta di BRI Liga 1 2021. Macan Kemayoran Pastikan 10 Pemain Absen

Lafran sering tidur di depan toko pinggir jalan bersama anak-anak jalanan lainnya. Membeli makanan dengan berjualan es lilin terlebih dahulu dan menjual karcis bioskop.

Suatu ketika Lafran Pane pernah dihajar preman pasar yang menganggap tempat Lafran dengan teman-temannya adalah lapak mereka. Namun Lafran yang lahir tanpa rasa takut ini melawan, alhasil ia babak belur dihajar para preman.

Namun Lafran terkenal karena dia berani melawan 2 kali lebih besar dari tubuhnya.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba

Sumber: Novel Biografi Merdeka Sejak Hati- Ahmad Fuadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah