Survei Algoritma: Golkar, NasDem, PKB, Demokrat, dan PKS Partai Medioker, PPP dan PAN Masuk Parpol Papan Bawah

- 23 Januari 2023, 18:29 WIB
Poster dan baliho parpol di kawasan Bandung Barat
Poster dan baliho parpol di kawasan Bandung Barat /Pikiran Rakyat/Bambang Arifianto

Direktur Riset dan Program Alogaritma, Fajar Nursahid, mengatakan salah satu cara membaca hasil survei ini adalah parpol yang kini berada di parlemen.

"Peluang partai politik yang selama ini
berada di DPR lebih tinggi untuk
bertahan lolos ambang batas parlemen," ujarnya dalam rilis survei di Jakarta, Senin, 23 Januari 2023.

Survei Algoritma juga mencatat tingkat kepuasan publik terhadap kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin selama 3 tahun terakhir cukup tinggi.

Namun kepuasan tersebut tidak memiliki korelasi dengan wacana penundaan Pemilu. Mayoritas responden menyatakan demikian.

Baca Juga: PMI di Arab Saudi dan Timur Tengah Masih Ada yang Tidak Terdeteksi Sebagai Pemilih di Pemilu

Dengan begitu isu perpanjangan masa jabatan presiden tidak disetujui mayoritas publik/responden.

Fajar Nursahid menjelaskan, secara umum kepuasan publik terhadap pemerintahan Jokowi dan Maruf Amin di periode kedua tercatat di atas 50 persen.

"Sebanyak 61,3 persen publik puas terhadap kinerja pemerintahan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Maruf selama 3 tahun terakhir," ujarnya.

Kemudian sebanyak 24,0 persen menjawab biasa saja untuk kinerja pemerintahan Jokowi - Amin, sedangkan 12,1 persen merasa tidak puas.***

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x