Ajarkan Anak Bersahabat dengan Alam, Mitigasi Gempa Perlu Diajarkan di Sekolah

- 9 Februari 2023, 20:06 WIB
Gempa dahsyat di Turki dan Suriah sudah menewaskan lebih dari 15.000 orang. Ini menjadi pelajaran untuk melakukan mitigasi
Gempa dahsyat di Turki dan Suriah sudah menewaskan lebih dari 15.000 orang. Ini menjadi pelajaran untuk melakukan mitigasi /Instagram @turkey_earthquake2023

JURNAL MEDAN - Gempa yang kerap terjadi akhir-akhir ini menjadikan mitigasi gempa perlu diajarkan kepada murid atau siswa sekolah.

Hal mengenai mitigasi ini diungkapkan ahli geologi dari Universitas Pattimura Ambon Dr. Robert Hutagalung.

Robert menekankan pentingnya pengajaran pengetahuan mitigasi bencana gempa kepada siswa di sekolah di wilayah Provinsi Maluku.

Baca Juga: Gempa Terjadi di Papua, 4 Orang Meninggal Dunia, Masyarakat Tak Perlu Panik, Tetap Waspada

"Kita harus bersahabat dengan alam, di Maluku ini gempa bumi pasti terjadi, karena siklusnya berulang. Oleh sebab itu, pelajaran tentang mitigasi bencana harus diterapkan di sekolah-sekolah dimulai dari SD," kata Robert Hutagalung di Ambon dilansir Antara, Kamis, 9 Februari 2023.

Pengajaran mitigasi bencana sejak dini dianggap penting guna meminimalkan risiko bencana alam seperti gempa bumi di wilayah Maluku.

Robert mencontohkan pengalaman gempa di tahun 2019 yang terjadi di wilayah Maluku.

Ketika itu ada korban yang meninggal dunia karena panik meloncat dari gedung atau terinjak-injak saat lari berhamburan dari sebuah gedung.

Baca Juga: Korban Gempa di Turki dan Suriah Bertambah Lagi, Kini 15 Ribu Jiwa Meninggal Dunia

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x