PSMS Medan Melenggang ke Final Edy Rahmayadi Cup 2023 Usai Bekap PSDS 2-0, Sudah Ditunggu Sada Sumut FC

12 Agustus 2023, 23:37 WIB
PSMS Medan ke final Edy Rahmayadi Cup 2023 /

JURNAL MEDAN - PSMS Medan menjadi tim kedua yang lolos ke final Edy Rahmayadi Cup 2023 usai mengalahkan PSDS Deli Serdang 2-0, Sabtu, 12 Agustus 2023.

Dalam pertandingan tersebut PSDS Deli Serdang mampu memberikan perlawanan sengit pada PSMS Medan.

Beberapa kali, Tim besutan pelatih Susanto itu mampu merepotkan barisan pertahanan PSMS Medan.

Baca Juga: Hasil Full Time PSMS Medan Vs PSDS Deli Serdang Piala Gubsu, Lagi-lagi Ayam Kinantan Tampil Ganas

Begitu pula sebaliknya, tim PSMS besutan Ridwan Saragih beberapa kali menembus pertahanan tim Traktor Kuning, julukan PSDS.

PSDS juga sukses mengawal pergerakan Rachmad Hidayat di babak pertama.

Dengan skill individu yang baik pengawalan ketat dilakukan kepada Rachmad Hidayat dengan membatasi geraknya.

PSMS Medan yang ingin memaksimalkan lini tengah melakukan pergantian pemain di menit ke-35.

Baca Juga: Starting Line Up PSMS Medan Lawan PSDS Deli Serdang di Piala Gubsu Edy Rahmayadi Cup 2023, Perubahan Kapten

M Muchlis ditarik keluar, pelatih Ridwan Saragih memasukkan Yuda Riski Irawan.Strategi itu membawa perubahan.

Menit ke-40 Ikhsan Pratama berhasil menyusup ke sisi kanan pertahanan lawan dan melesakkan umpan silang ke kotak penalti.

Rachmad Hidayat langsung meneruskan bola dengan tandukan. Sayangnya, bola melesak di atas gawang PSDS yang dikawal kiper Juprianto

Tidak ada gol tercipta hingga wasit Edy Syahputra meniupkan peluit tanda babak pertama usai.

Baca Juga: Lirik lagu Tapsel Omas Sigumorsing dari Ovhi Firsty Nasty

Di awal babak kedua, PSDS Deli Serdang terpaksa mengganti kiper Juprianto dengan M Fuad Hasanuddin.

Juprianto mengalami cedera setelah berbenturan dengan rekannya saat mengamankan gawang dari umpan tendangan bebas PSMS Medan.

PSMS Medan berhasil memecah kebuntuan dan menerobos lini pertahanan PSDS dan menciptakan peluang lewat Ichsan Pratama.

Berawal dari umpan Assanur Rizal kepada Ichsan Pratama yang lalu meneruskan bola kepada Kurniawan Karman.

Baca Juga: Wakil Ketua DPRD Padangsidimpuan Menyaksikan Pelantikan PCNU: Membangun Sinergi dan Kolaborasi

Pemain belakang nomor punggung 27 langsung meneruskan umpan silang Ichsan ke gawang lawan tanpa bisa dihalau kiper PSDS Fuad Hasanuddin. PSMS unggul 1-0 di menit 56.

Pertandingan derbi Sumatera Utara tersebut sempat panas setelah beberapa pemain bersitegang.

Saat pertandingan dilanjutkan, Ikhsan Chan memiliki peluang, namun sepakannya ditepis kiper PSDS Deli Serdang.

PSMS Medan berhasil menggandakan keunggulan menit ke-77 lewat sepakan Wahyu Rahmat Ilahi.

Baca Juga: Lirik Lagu Tapsel Madina Songon Tamu Undangan - Dedy Gunawan

Memanfaatkan umpan jauh Fardan Harahap, Rahmat Ilahi sukses menggiring bola ke kotak penalti PSDS tak terbendung pemain belakang.

Dari sudut sempit, Rahmat Ilahi melesakkan bola ke gawang PSDS.

Usai gol tersebut, tidak ada tambahan gol lagi tercipta hingga wasit Edy Syahputra meniupkan peluit tanda pertandingan berakhir.

Kelelahan menjadi kendala PSMS untuk tampil seperti saat menghadapi Labura Hebat FC 6-0 di laga perdana Kamis 10 Agustus 2023.

"Saya apresiasi kerja keras pemain. Artinya usai menghadapi Labura, recovery hanya satu hari. Kondisi fisik belum bugar, mereka harus bertanding lagi. Istirahat satu hari langsung pertandingan lagi, kondisi fisiknya belum maksimal," ujar Pelatih PSMS Medan, Ridwan Saragih usai pertandingan.

Baca Juga: Temu Ramah dan Silaturahmi Partai Golkar, Ijeck: Satukan Visi untuk Masa Depan yang Lebih Gemilang

Pelatih PSDS Deli Serdang, Susanto menilai, stamina menjadi kendala bagi timnya pada laga kontra PSMS Medan.

Sempat mengimbangi di babak pertama, Traktor Kuning akhirnya kebobolan dua gol di babak kedua.

Menurutnya, laga tersebut menjadi motivasi bagi PSDS untuk berbenah jelang Liga 2 bergulir.

"Ini menjadikan motivasi kami untuk berbenah dan evaluasi baik secara individu, grup, tim maupun mental," katanya usai pertandingan.

Baca Juga: Adixi Lenzivio Efek, Dua Kiper Muda Potensial PSMS Medan Harus Rela Dititipkan Ke Klub Liga 3 Demi Masa Depan

"Sisi positifnya bagi PSDS kata Susanto, timnya semakin baik, tapi tren anak-anak menunjukkan progress yang baik dan ujian sesungguhnya adalah kompetisi Liga 2," ucapnya. ***

Editor: Arif Rahman

Tags

Terkini

Terpopuler