DRAMA Walk Out dan Gol Kontroversial Iringi Buyarnya Mimpi PSMS Medan Promosi ke Liga 1, Terhenti di Semifinal

- 24 Desember 2021, 06:44 WIB
DRAMA Walk Out dan Gol  Kontroversial Iringi Buyarnya Mimpi PSMS Medan Promosi ke Liga 1, Terhenti di Semifina
DRAMA Walk Out dan Gol Kontroversial Iringi Buyarnya Mimpi PSMS Medan Promosi ke Liga 1, Terhenti di Semifina /Instagram @official.psmsmedan

JURNAL MEDAN - Martapura Dewa United berhasil menumbangkan PSMS Medan di laga terakhir babak 8 besar Liga 2 2021 Grup Y yang berlangsung pada Kamis, 23 Desember 2021 malam.


Laga Martapura Dewa United melawan PSMS Medan berakhir dengan 1-0. Dengan hasil ini membuat langkah Ayam Kinantan harus terhenti di babak 8 besar Liga 2021.

Gol tunggal kemenangan Martapura Dewa United diciptakan pada menit ke 88 melalui Dwi Raffi yang berhasil membobol gawang PSMS Medan yang dijaga oleh Abdul Rohim.

Baca Juga: GAGAL TOTAL! PSMS Medan Tersingkir di Babak 8 Besar Liga 2, Mimpi ke Liga 1 Ambyar

Gol yang diciptakan oleh Dwi Raffi di laga ini mendapat protes keras dari pemain PSMS Medan kemudian sempat memutuskan untuk keluar dari lapangan.

Dengan hasil kekalahan ini secara otamatis menghentikan langkah PSMS Medan untuk lolos ke babak semifinal Liga 2 2021. Sementara Martapura Dewa United berhasil memastikan mendapatkan satu semifinal Liga 2 2021.

Kekalahan PSMS Medan dari Martapura Dewa United di laga terakhir babak 8 besar Liga 2 2021 Grup Y ini membuat tim Ayam Kinantan akan tetap berlaga di Liga 2 musim depan.

Baca Juga: Komite Arbitrase Federasi Sepak Bola Vietnam 'Ngamuk-ngamuk', Sebut Kiper Thailand Layak di Kartu Merah

Pada laga ini kapten PSMS Medan Syaiful Ramadhan harus mendapatkan kartu merah setelah melakukan pelanggaran keras kepada pemain Martapura Dewa United.

Sejak awal pertandingan PSMS Medan berhasil menguasai permainan atas Martapura Dewa United dan memiliki beberapa peluang.

PSMS Medan yang membutuhkan hasil menang dari Martapura Dewa United terus menerus melakukan serangan ke pertahanan Martapura Dewa United namun tim Ayam Kinantan gagal menciptakan gol.

Baca Juga: Media Vietnam MERADANG! Sebut Wasit Selamatkan Thailand Dari Kartu Merah di Piala AFF 2021

Dengan kekalahan PSMS Medan dari Martapura Dewa United membuat langkah Ayam Kinantan harus terhenti di babak 8 besar Liga 2 2021.

Sebelumnya PSMS Medan sudah menargetkan untuk lolos dari babak 8 besar Liga 2 2021 dan promosi ke Liga 1.

Laga Martapura Dewa United melawan PSMS Medan di babak 8 besar Liga 2 2021 Grup Y berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor.***

Editor: Sunardi Panjaitan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x