Arema FC Cetak Rekor Unbeaten 18 Pertandingan Saat Taklukkan Persipura Jayapura, Aremania: Pucuk Dingin!

- 29 Januari 2022, 09:31 WIB
Arema FC Kembali Cetak Unbeatan Setelah Taklukkan Persipura Jayapura
Arema FC Kembali Cetak Unbeatan Setelah Taklukkan Persipura Jayapura /aremafc.com

JURNAL MEDAN - Arema FC kembali menguasai puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2021 dan cetak rekor baru setelah mengalahkan Persipura Jayapura, Jumat 28 Januari 2022.

Berkat kemenangan atas Persipura Jayapura menjadikan Arema FC mencetak rekor tidak terkalahkan (unbeatan) dalam 18 pertandingan di BRI Liga 1 2021.

Rekor baru ini membuat Arema FC berhasil menyalip Bhayangkara FC di puncak klasemen yang pada laga ini tidak mendapatkan poin karena dikalahkan Persik Kediri.

Baca Juga: Persipura Jayapura Tumbang, Arema FC Nangkring Lagi Dipuncak Klasemen, Aremania: Jantung Koyo di Obok Obok!

Arema FC yang memiliki julukan Singo Edan terakhir kali merasakan kekalahan dil Liga 1 2021 saat berjumpa dengan PSS Sleman pada 19 September 2021.

Saat ini Arema FC mengumpulkan 44 poin dengan memuncaki klasemen BRI Liga 1 2021, disusul Bhayangkara diposisi kedua 43 poin dan Persib Bandung 40 poin.

Berikut Jalannya Pertandingan Singo Edan menghadapi Persipura Jayapura.

Baca Juga: Arema FC ke Puncak Klasemen BRI Liga 1, Suporter: Main Kayak Manchester United, Klasemen Rasa Manchester City

Pada babak pertama, Singo Edan langsung memberikan intensitas permainan menyerang, Anak asuh Eduardo Almeida dengan percaya diri memainkan tehnik menyerang.

Ternyata, Tim kebanggan Malang tersebut yang lebih dulu membuka keran gol dan satu-satunya gol pada laga ini melalui tendangan bebas keras Carlos Fortes yang tidak bisa dihalau Fitrul Rustapa pada menit 30.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x