HASIL PIALA THOMAS 2022: Jonathan Christie Bungkam Li Shi Feng, Indonesia Sukses Hancurkan China

- 12 Mei 2022, 22:28 WIB
Indonesia berhasil menghancurkan China dalam babak perempat final Piala Thomas 2022 berkat kemenangan Jonathan Christie
Indonesia berhasil menghancurkan China dalam babak perempat final Piala Thomas 2022 berkat kemenangan Jonathan Christie /Instagram @badminton.ina

JURNAL MEDAN - Tim Piala Thomas Indonesia berhasil menghancurkan China dalam babak perempat final Piala Thomas 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis 12 Mei 2022.

Tim Piala Thomas Indonesia unggul telak 3-0 atas China berkat kemenangan yang diraih oleh Anthony Sinisuka Ginting, Kevin Sanjaya/Mohammad Ahsan dan Jonathan Christie.

Hasil ini membuat Indonesia melaju ke babak semifinal dan akan menantang Jepang yang berhasil mengalahkan China Taipe.

Baca Juga: Prediksi Line Up Indonesia U23 vs Filipina di SEA Games 2021 Live RCTI. Eks PSMS Medan Starter Utama Timnas

Kemenangan Indonesia atas China dipastikan oleh Jonathan Christie yang tampil pada laga ketiga.

Menghadapi Li Shi Feng, Jonathan Christie berhasil unggul 21-13 dan 21-17.

Pada game pertama, Jonathan Christie berhasil tampil apik sejak awal. Dirinya berhasil unggul 6-1 di awal game pertama.

Pria yang biasa disapa Jojo tersebut, berhasil menutup interval pertama dengan skor 11-6.

Baca Juga: UPDATE Hasil Piala Thomas 2022: BERMAIN APIK, Pasangan Kevin Sanjaya/Mohammad Ahsan Pecundangi Ganda China

Halaman:

Editor: Sunardi Panjaitan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah