PSMS Medan dan Karo United Bermarkas di Stadion Teladan, TERNYATA Bukan Pertama Kali di Sepakbola Sumut

- 19 Juli 2022, 21:09 WIB
PSMS Medan dan Karo United Pilih Stadion Teladan Sebagai Homebase
PSMS Medan dan Karo United Pilih Stadion Teladan Sebagai Homebase /Instagram @serdadumerahputih_1945

"Ya pandai-pandai PSSI mengatur jadwal nanti. Jangan hari ini PSMS main, besok Karo United main. Perawatan lapangan dan kualitas rumput perlu diperhatikan itu," ujarnya.

Indra menuturkan sejumlah klub di Tanah Air pernah menggunakan satu stadion sebagai homebase.

Misalnya Krama Yudha Tiga Berlian menggunakan Stadion Plaju bersama dengan Pusri Palembang di era Galatama tahun 1980-an.

Di era Galatama klub Mercu Buana dan Pardedetex juga menggunakan Stadion Teladan sebagai kandang.

Baca Juga: Wali Kota Medan Sentil Pengguna Stadion Teladan: Bayar Retribusi Bukan Aturan Bobby Nasution, tapi Perda!

Persija Jakarta juga pernah menggunakan Stadion Lebak Bulus bersama dengan Pelita Jaya.

Kemudian Persib Bandung juga menggunakan Stadion Siliwangi dengan Bandung Raya pada awal-awal era Liga Indonesia.

Di Surabaya lebih unik lagi. Tiga klub bermarkas di Stadion Tambak Sari yang digunakan Persebaya Surabaya, Mitra (sebelumnya Niac Mitra), dan Assyabaab.

"Di Eropa kan sudah biasa kayak begini. Ada Milan, Roma, Juventus dan di Jerman juga," kata Indra.

Baca Juga: SAH Karo United Bermarkas di Stadion Teladan Medan untuk Liga 2, Sudah Dapat Izin Wali Kota Bobby Nasution

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x