Kabar Duka, Pebulu tangkis Muda Az Zahra Putri Dania Meninggal Dunia Karena Sakit, Ini Profil Singkatnya

- 27 Februari 2023, 16:36 WIB
Profil Lengkap Az Zahra Putri Dania, Pebulutangkis Muda Indonesia yang Meninggal Dunia Hari Ini
Profil Lengkap Az Zahra Putri Dania, Pebulutangkis Muda Indonesia yang Meninggal Dunia Hari Ini /Instagram @dania_badminton

JURNAL MEDAN - Kabar duka. Pebulu tangkis muda Az Zahra Putri Dania meninggal dunia pada Senin, 27 Februari 2023.

Kabar duka ini disampaikan langsung Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) yang menyebut Dania meninggal dunia karena sakit.

"Keluarga besar PP PBSI mengucapkan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya salah satu atlet muda Indonesia," demikian keterangan PBSI melalui akun media sosialnya.

Baca Juga: Berubah Drastis! Kepulangan Anna dari MasterChef Indonesia Season 10 Bikin Haters Merasa Kehilangan

"Az-Zahra Putri Dania menghembuskan nafas terakhirnya hari ini, 27 Februari 2023 dikarenakan sakit."

Dania bergabung ke pelatnas tahun 2022 setelah menjuarai ajang Seleksi Nasional bersama rekannya Rafli Ramanda di kategori ganda campuran taruna.

Sejak bergabung di Pelatnas Cipayung, Diana mengukir sejumlah prestasi.

Dania mampu mencapai final bersama Anisanaya Kamila pada ganda putri Adidas Alpes International U-19 di Prancis pada April 2022.

Baca Juga: BUKTI Sudah Lengkap, Ayah David Keukeuh Sosok AGH Terlibat Kasus Penganiayaan Anaknya oleh Mario Dandy

Pasangan ganda putri tersebut juga melangkah ke babak 16 besar turnamen bulutangkis Daihatsu Indonesia Masters 2022 yang digelar Juni lalu.

Dania juga menjadi bagian tim junior Indonesia yang meraih medali perunggu di Piala Suhandinata 2022 yang berlangsung di Santander, Spanyol, pada Oktober.

"Semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Amin. Selamat jalan, Dania!" tulis PBSI.

Ucapan duka cita dan doa dari warganet mengalir di kolom komentar.

Baca Juga: Tolak Jalan Damai dengan Mario Dandy, Ayah David Latumahina Update Kondisi Terbaru Sang Anak

"Inalillahi wa innailaihi rojiun semoga diterima di sisi Allah Alfatihah," tulis @ghifari_anandaffa.

Ada pula yang mengenang Dania sebagai pebulu tangkis muda yang bertalenta.

"Senang pernah ketemu putri waktu masih kecil dan ikut sparingan bareng-bareng di Bogor, memang sudah terlihat bagus dari kecil main bulutangkisnya," tulis @rudyafandi.

Dania merupakan atlet berbakat yang lahir di Bogor, Jawa Barat, 28 Juli 2004. Ia dibina di klub Eng Hian Badminton Academy.

Baca Juga: Anna Tereliminasi, Ini Daftar Lengkap, Profil Peserta MasterChef Indonesia Season 10 yang Tersisa di Galeri

Atlet asal Pengkab Bekasi itu pernah lolos ke pelatnas taruna usai menjuarai Seleksi Nasional.

Dania kali pertama masuk ke peringkat BWF pada 23 Mei 2022 di urutan ke-691 dunia. Sepekan kemudian ia melesat ke urutan 451.

Pelan tapi pasti, peringkat Dania terus naik hingga masuk ke jajaran 200 besar pada 14 November 2022. Posisinya terus meningkat jelang 2023.

Dania terakhir menduduki peringkat 168 dunia di nomor ganda campuran. Peringkat tertingginya adalah 161 pada 31 Januari 2023 lalu.

Baca Juga: Warganet Kehilangan Ratu Julid yang Unik, Begini Anna Tereliminasi dari MasterChef Indonesia Season 10

Selamat jalan untuk selamanya Dania. Terima kasih atas perjuanganmu yang mengharumkan nama Indonesia selama ini.***

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x