UPDATE OTT Langkat! 7 Orang Dibawa KPK ke Jakarta, Ini Rinciannya

- 20 Januari 2022, 10:11 WIB
Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin Angin
Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin Angin /ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

JURNAL MEDAN - KPK mengamankan sebanyak tujuh orang dalam Operasi Tangkap Tangan dugaan garong uang rakyat di Kaputen Langkat.

Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri mengatakan ke tujuh orang telah dibawa ke Jakarta untuk diperiksa.

"Saat ini, tujuh orang yang ditangkap di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara segera dibawa menuju Gedung Merah Putih Jakarta untuk dilakukan pemeriksaan lanjutan oleh tim KPK," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya dikutip Antara, Kamis 20 Januari 2022.

Baca Juga: Profil Yogie Nugraha, Asisten Pelatih Bali United Doyan Utak Atik Taktik, Berani Gambling dan Kinerja Moncer!

Ali Fikri tidak merincikan nama tujuh orang yang dibawa ke Jakarta. Ia hanya menyebut bahwa yang diamankan terdiri dari pejabat, ASN Kabupaten Langkat dan pihak swasta.

"Perkembangannya akan diinfokan lebih lanjut," ujarnya.

Komisi Pemberantasan Koprupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Baca Juga: Profil, Biografi dan Riwayat Pendidikan Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin Angin yang di OTT KPK

OTT tersebut dilakukan pada Selasa, 18 Januari 2022 malam. Dan hingga kini, KPK belum memberikan pernyataan secara resmi.

Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri membenarkan adanya operasi yang dilakukan KPK di Kabupaten Langkat Sumut.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x