Cek Fakta: Gubernur DKI Anies Baswedan Berselfie Ria di Tengah Banjir

- 20 Februari 2021, 13:58 WIB
Gubernur DKI Anies Baswedan bersama Wali Kota Bogor Bima Arya mengecek pintu air Katulampa di Bogor Timur tahun 2018 / Foto: Istimewa
Gubernur DKI Anies Baswedan bersama Wali Kota Bogor Bima Arya mengecek pintu air Katulampa di Bogor Timur tahun 2018 / Foto: Istimewa /

JURNAL MEDAN - Pada Rabu, 17 Februari 2021, beredar foto Gubernur DKI Anies Baswedan berselfie ria menikmati banjir Jakarta. Foto itu diketahui beredar pertama kali via Facebook dan sempat viral.

Setelah dilakukan penelusuran ternyata foto tersebut adalah hasil suntingan dari foto yang sebenarnya, yaitu ketika Anies Baswedan bersama Wali Kota Bogor, Bima Arya mengecek pintu air Katulampa di Bogor Timur tahun 2018.

Artinya, ini adalah foto yang tiga tahun lalu sempat dipublikasikan dan viral kini diedit kembali dengan narasi menyesatkan.

Baca Juga: Sinopsis The Penthouse Season 2 Episode Pertama: Pernikahan Seo-jin dan Joo Dan-tae

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea Sisyphus: The Myth Episode Kedua

Foto tersebut mengalami manipulasi, penggabungan dari dua foto yang berbeda. Tujuannya tentu saja untuk bikin rusuh atau memancing di air keruh saat Jakarta dan daerah sekitarnya dilanda banjir.

Foto diambil ketika Anies Baswedan diajak Bima Arya ke Bendungan Katulampa untuk membicarakan upaya-upaya penanganan banjir bersama-sama di wilayah Jabodetabek.

Sebagai informasi, Bendungan Katulampa merupakan sistem peringatan dini yang berfungsi memberikan informasi ketinggian air di Sungai Ciliwung yang berdampak bagi warga Jakarta.

"Kami sangat menyayangkan masih ada oknum-oknum yang memanfaatkan situasi seperti ini untuk menebar hoaks," kata Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemkot Bogor Rudiyana.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x