Ini Daftar 25 Titik Banjir yang Tersebar di Wilayah Jakarta Selatan

- 20 Februari 2021, 18:07 WIB
Sejumlah pengendara terjebak banjir di Jalan Warung Buncit arah Pejaten Village, Jakarta Selatan, Sabtu 20 Februari 2021.
Sejumlah pengendara terjebak banjir di Jalan Warung Buncit arah Pejaten Village, Jakarta Selatan, Sabtu 20 Februari 2021. /Antara

JURNAL MEDAN - Hujan yang melanda Jabotabek sejak Sabtu 20 Februari 2021 dinihari sedikitnya menyebabkan 25 titik ruas jalan di Jakarta Selatan mengalami banjir dengan ketinggian air antara 30 sentimeter (cm) hingga 150 cm.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Suku Dinas (Sudin) Perhubungan Jakarta Selatan, Budi Setiawan.

"Total ada 25 titik lokasi banjir yang menggenangi jalan di Jakarta Selatan," kata Budi Setiawan, di Jakarta seperti dilansir Antara, Sabtu 20 Februari 2021.

Baca Juga: Ketua Koperasi HWI Linvesteves Soroti Kasus WD 40 dengan Benny Bong, Minta Komisi III DPR Turun Tangan

Baca Juga: New Pajero Sport Lebih Mewah dengan Berbagai Penyempurnaan Teknologi Terkini, Berikan juga Banyak Keuntungan

Budi mengatakan banjir menutup ruas jalan dengan panjang antara 20 meter hingga dua kilometer (km) sejak pukul 06.00 WIB.

Berikut rincian 25 titik lokasi banjir yang dihimpun Sudin Perhubungan Jakarta Selatan :

1. Jalan Swadaya, ketinggian air 60 cm, panjang jalan terendam 200 meter, kondisi tidak bisa dilalui oleh kendaraan roda empat dan roda dua.

2. Jalan M Saidi Raya, ketinggian 30 cm, panjang jalan terendam 30 meter, tidak bisa dilalui kendaraan roda empat dan roda dua.

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x