Angkatan Udara Senegal Sudah Tiga Kali Beli Pesawat Bikinan Indonesia CN235-220

- 18 Maret 2021, 20:10 WIB
Pesawat CN235-220 bikinan PT DI yang dibeli AU Senegal / Foto: Humas Kemenhan
Pesawat CN235-220 bikinan PT DI yang dibeli AU Senegal / Foto: Humas Kemenhan /

JURNAL MEDAN - Chief of Air Force of Senegal (Angkatan Udara Senegal) Papa Souleymane SARR berharap mendapatkan kepuasan yang sama usai membeli pesawat CN235-220 untuk yang ketiga kalinya.

Sebelumnya, AU Senegal telah mendapatkan dua pesawat bikinan PT Dirgantara Indonesia (PT DI). Pesawat ketiga CN235-220 akan digunakan untuk patrol airplane, berbeda dengan dua pesawat sebelumnya.

"Kami berharap mendapatkan kepuasan yang sama dengan yang dua pesawat sebelumnya," kata KASAU Senegal Papa Souleymane di Bandung, Kamis 18 Maret 2021.

Baca Juga: Buwas Beberkan Menteri Jokowi Perintahkan Impor Beras, Susi Pudjiastuti: Please Fight Pak

Baca Juga: Gugatan Pemohon Dikabulkan MK, Pilkada Teluk Wondama Digelar Ulang

Sebagai informasi, Senegal sudah menggunakan pesawat bikinan PTDI dalam 10 tahun terakhir. AU Senegal, kata Papa, ingin melanjutkan kerjasama dengan Indonesia karena terdapat kesamaan kultur antara kedua negara.

Senegal juga terus berupaya mencari peluang terbaik untuk bertukar pengalaman dan kerjasama dengan Indonesia ke depannya.

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto yang memimpin penyerahan pesawat di Hanggar Fixed Wing PT DI mengatakan pembelian CN235-220 MPA kepada AU Senegal patut dibanggakan.

"PT DI adalah kebanggaan bagi Indonesia. PT DI adalah harapan bangsa Indonesia. Kita sangat membutuhkan teknologi kedirgantaraan, aerospace industry. Ini adalah industri masa depan, Industri yang paling sulit dan yang paling canggih," ujar Prabowo Subianto.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x