Misbah: Sosialisasikan Olahraga Floorball di Indonesia Agar Lebih Massal

- 13 Juni 2021, 07:09 WIB
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Pengurus Pusat Asosiasi Floorball Indonesia (PP AFI), Dr. Misbah Fikrianto (kanan) saat sosialisasi Olah Raga Floorball di Bali, Sabtu (12/6/2021).
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Pengurus Pusat Asosiasi Floorball Indonesia (PP AFI), Dr. Misbah Fikrianto (kanan) saat sosialisasi Olah Raga Floorball di Bali, Sabtu (12/6/2021). /Tim Jurnal Medan 2

JURNAL MEDAN – Kualitas kesehatan sumber daya manusia (SDM) Indonesia harus terus ditingkatkan sehingga memiliki daya saing dan unggul.

"Permassasalan olahraga floorball ini di sekolah di Indonesia akan melambungkan olahrara satu ini agar lebih dikenal lagi masyarakat Indonesia," jelas Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Pengurus Pusat Asosiasi Floorball Indonesia (PP AFI), Dr. Misbah Fikrianto, Sabtu (12/6/2021).

Menurut dia, pembahasan mengenai bagaimana strategi peningkatan kualitas SDM pada kondisi Pandemik Covid-19 merupakan hal yang menarik. Karena, SDM kekuatan bangsa.

Misbah yang juga Deputi Direktur Administrasi SEAQIL itu menggelar pertemuan di SMAN 2 Kuta, Provinsi Bali, membahas rencana sosialisasi pemassalan olah raga Floorball di Provinsi Bali dengan melibatkan kabupaten dan kota.

Dia mengatakan, sosialisasi dan pemassalan olah raga Floorball ini harus terus dilakukan. Karena itu, dia mengajak sekolah-sekolah di Indonesia untuk menggelar kegiatan serupa.

Kepala Sekolah Menengat Atas Negeri 2 Kuta, Drs. I Made Murdia menjelaskan rencana kegiatan pemassalan yang dilakukan untuk memperkuat SDM di Bali. Pada kondisi seperti ini, diperlukan variasi olah raga, salah satunya Floorball jelas Made Murdia.

Misbah didmpaingi Ketua Bidang Ketenagaan Yongki, M.Pd dan dari PP AFI Bali ada Bapak Ratno, S.Pd dan Bapak Adi Sanjaya, S.Pd menyebut pertemuan tersebut diagendakan rutin dan berkelanjutan untuk mengajak beberapa sekolah lagi, diantaranya SMAN 1 Mengwi, dan lainnya.

"Kondisi Indonesia yang sangat luas, harus didukung dengan pengurus dan tim yang solid di daerah. Komitmen Pengurus Provinsi AFI Bali terlihat antusias dalam mengenalkan olah raga Floorball," katanya.

Ketua Umum Olahraga Floorball Provinsi Bali, Made Murdia berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan, Olah Raga Provinsi Bali dan pemangkukepentingan terkait.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x