Anies Baswedan Datang ke Lokasi IKN Bawa Tanah dari Kampung Aquarium yang Digusur Ahok, Sindir Jokowi?

- 13 Maret 2022, 23:00 WIB
Anies Baswedan Datang ke Lokasi IKN Bawa Tanah dari Kampung Aquarium yang Digusur Ahok, Sindir Jokowi?
Anies Baswedan Datang ke Lokasi IKN Bawa Tanah dari Kampung Aquarium yang Digusur Ahok, Sindir Jokowi? /Instagram @aniesbaswedan


JURNAL MEDAN - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memenuhi undangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menghadiri Kemah di IKN Nusantara.

Presiden Jokowi sebelumnya sudah menginstruksikan para Gubernur untuk membawa dari daerahnya masing-masing untuk disatukan di lokasi Kemah IKN Nusantara.

Namun ada yang unik dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Dirinya membawa tanah dari daerah bekas gusuran Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yakni dari kawasan Aquarium.

Baca Juga: GACOR, Rotasi Persib Bandung Sukses, Robert Alberts Ganti David da Silva ke Bruno Cantanhede Lalu Zalnando

Tanah tersebut bahkan dicangkul oleh emak-emak yang dulu menjadi korban gusuran Ahok saat menjadi Gubernur DKI Jakarta menggantikan Jokowi.

Dikutip dari akun instagram resminya, Minggu 13 Maret 2021, Anies Baswedan menerangkan ibu-ibu warga kampung Aquarium di pesisir Jakarta Utara mencangkul dan mengumpulkan tanah untuk dibawa oleh Gubernur DKI Jakarta ke IKN.

Hal itu karena setiap Gubernur ditugaskan untuk membawa tanah dan air dari Provinsinya ke lokasi IKN Nusantara di Kalimantan Timur.

Baca Juga: Momen Terakhir Sonya Pandarmawan Bareng Alisia Rininta Sebelum Cabut dari Terpaksa Menikahi Tuan Muda TMTM

Anies menerangkan, alasannya membawa tanah dari daerah Aquarium karena lokasi tersebut sebagai simbol agar pembangunan ibu kota baru tidak memarjinalkan rakyat kecil.

Halaman:

Editor: Sunardi Panjaitan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah