Judul Berita PRMN Dimanipulasi, Mencatut Nama Menag Yaqut Cholil Qoumas Hingga Menimbulkan Fitnah

- 8 Mei 2022, 22:58 WIB
Fitnah Keji, Judul Berita PRMN Dimanipulasi, Mencatut Nama Menag Yaqut Cholil Qoumas
Fitnah Keji, Judul Berita PRMN Dimanipulasi, Mencatut Nama Menag Yaqut Cholil Qoumas /

JURNAL MEDAN - Masyarakat diminta berhati-hati terhadap penyebar berita bohong atau hoaks yang mencatut nama maupun judul berita Pikiran Rakyat Media Network (PRMN).

Baru-baru ini terjadi sebaran hoaks terhadap judul berita PRMN yang dimanipulasi kemudian dihubungkan dengan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas.

Manipulasi judul itu menyatakan, "Menag minta masyarakat ikhlaskan Dana Haji dipakai pemerintah untuk IKN". Kalimat ini jelas-jelas menimbulkan fitnah.

Baca Juga: Tes IQ: Seberapa Cepat Anda Bisa Menemukan Seekor Anjing? Buktikan Jika Kamu Memang Memiliki Mata Elang

Faktanya, judul tersebut adalah kebohongan besar yang dilakukan pihak tak bertanggung jawab. Caranya dilakukan dengan mengedit tampilan berita PRMN.

Kepala Biro Humas, Data, dan Informasi (HDI) Kemenag Akhmad Fauzin, menegaskan kabar tersebut fitnah, sesat, dan menyesatkan.

"Narasi Menag minta dana haji untuk IKN itu hoaks," kata Akhmad Fauzin di laman resmi Kemenag, Minggu, 8 Mei 2022.

Sebagai informasi, Kementerian Agama tidak lagi menjadi pihak yang bertanggung jawab dalam tata kelola dana haji.

Baca Juga: Ending Doctor Strange In The Multiverse Of Madness, Terungkap Sosok Wanita Misterius di Credit Scene

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x